Bola.com, Jakarta - BRI Liga 1 2021/2022 akan memasuki pekan pekan ke-11 pada seri kedua Jawa Tengah dan DIY Yogyakarta. Sebanyak sembilan pertandingan akan digelar pada 4-7 November 2021.
Pekan ke-11 BRI Liga 1 2021/2022 akan menyajikan pertadingan-pertandingan menarik. Pertandingan dibuka satu laga yakni Persela Lamongan melawan Persib Bandung.
Baca Juga
BRI Liga 1: Dua Gol PSM Dianulir saat Hadapi PSIS, Bernardo Tavares Singgung Kinerja Wasit
Ribuan Bobotoh Tumpah Ruah Sambut Bus Persib yang Pulang dari Markas Persija Membawa Satu Poin
3 Momen Krusial Sepanjang Duel Persija Vs Persib di BRI Liga 1: Sikutan Berbahaya Simic hingga Maung Bandung Nyaris Comeback
Advertisement
Selain itu, ada pula laga Persipura Jayapura melawan Bali United. Laga ini bakal sengit karena mempertemukan dua pelatih hebat yakni Jacksen F. Tiago kontra Stefano Cugurra Teco.
Adapun pertandingan yang layak mendapatkan label big match adalah duel Arema FC melawan Persebaya Surabaya. Pertandingan Derbi Jatim ini tak sekadar perebutan tiga poin, melainkan adu gengsi dua klub besar tersebut.
Pertandingan yang bakal menyajikan tontotan seru adalah duel Persija Jakarta melawan Barito Putera. Laga ini diprediksi berlangsung menarik karena kedua tim sedang berusaha kembali ke jalur kemenangan di BRI Liga 1 2021/2022.
Berita video Half Time Show, Aji Santoso dan Iwan Setiawan berbicara perihal kekuatan Persebaya dan Persela di BRI Liga 1 2021
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Papan Atas Ketat
Persaingan papan atas BRI Liga 1 2021/2022 masih ketat sampai akan dimulainya pekan ke-11. Bhayangkara FC masih kukuh di puncak dengan 25 poin atau unggul tiga angka dari Persib Bandung di posisi kedua.
Sementara itu, Arema FC membayangi di posisi ketiga dengan nilai 19 poin. Arema unggul selisih gol dari PSIS Semarang di posisi keempat dengan nilai poin sama.
Sementara itu, persaingan di papan bawah juga masih sengit. Barito Putera berada di urutan ke-16, diikuti Persipura Jayapura, dan Persiraja Banda Aceh yang ada di dasar klasemen.
Advertisement
Jadwal Lengkap
4/11/2021
- Persela Lamongan Vs Persib Bandung
5/11/2021
- Persipura Jayapura Vs Bali United
- Persija Jakarta Vs Barito Putera
6/11/2021
- PSIS Semarang Vs Borneo FC
- Madura United Vs Persita Tangerang
- Bhayangkara FC Vs PSM Makassar
- Persiraja Banda Aceh Vs Persik Kediri
- Arema FC Vs Persebaya Surabaya
7/11/2021
- PSS Sleman Vs Persikabo 1973