Bola.com, Bandung - Seri Ketiga BRI Liga 1 2021/2022 yang bakal digelar 18 November hingga 24 Desember 2021 di Yogyakarta dan Jawa Tengah diakui oleh pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, bakal terasa berat bagi Maung Bandung. Kedisiplinan akan menjadi kunci penting bagi tim untuk mengarungi delapan pertandingan dalam waktu sekitar enam pekan itu.
Pada seri ketiga BRI Liga 1 2021/2022, setiap tim akan melakoni delapan pertandingan. Persib Bandung akan memulai seri ketiga BRI Liga 1 2021/2022 dengan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021).
Baca Juga
Advertisement
Namun, yang menjadi perhatian bagi Robert Alberts bukanlah pertandingan ketat kontra Persija yang menjadi awal bagi Persib mengarungi seri ketiga BRI Liga 1, tapi harus memainkan begitu banyak pertandingan dalam waktu yang cukup singkat dan keterbatasan pergerakan karena tim harus terus berada di hotel saat tidak bertanding.
"Ini berat. Bukan hanya karena akan memainkan delapan laga dalam waktu yang singkat, tapi karena kami harus tinggal di hotel, harus diam di ruangan yang kecil," jelas Robert Alberts di Bandung, Jumat (12/11/2021).
Selai nitu, Robert Alberts menekankan pentingnya kedisiplinan bagi timnya saat menjalani hidup yang monoton selama seri ketiga BRI Liga 1 2021/2022 yang berjalan selama enam pekan.
"Ini bukan Piala Dunia yang mana setiap tim bisa melakukan persiapan dengan leluasa, tinggal di hotel yang fantastis dengan fasilitas terbaik. Ini berbeda," lanjut pelatih Persib Bandung asal Belanda itu.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kondisi Terbaik dari Situasi yang Ada
Robert Alberts menekankan bahwa sebagai pelatih dirinya harus bisa membuat situasi tetap baik, terutama karena semua pihak ingin terus sepak bola berlanjut.
"Kami ingin sepak bola berlanjut meski sekali lagi saya katakan, ini tidak ideal. Kami harus bermain dalam sistem bubble," tegas Robert Alberts.
Walau tidak iedal, pelatih berusia 66 tahun ini menilai kompetisi BRI Liga 1 saat ini adalah yang terbaik yang bisa dilakukan dengan situasi yang berlaku di Indonesia. Tentunya, Persib Bandung pun harus bisa melakukan yang terbaik.
"Jadi mari melanjutkan situasi yang berlaku sekarang dan berharap bisa menjalankan liga yang normal pada 2022," tegas Robert Alberts.
Â
Â
Advertisement
Belum Terkalahkan
Persib Bandung sementara ini berada dari peringkat kedua dalam klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022 dengan 25 poin setelah melewati 11 laga dengan 7 kemenangan dan 4 kali bermain imbang.
Dalam seri ketiga nanti, Persib akan menghadapi lawan-lawan yang cukup berat, seperti Persija Jakarta, Arema FC, Persebaya Surabaya, Madura United, dan Bali United.
Posisi Persib Saat Ini
Advertisement