Sukses


Liga 2: Tambah Daya Gedor, PSIM Rekrut Iqmal Nur Samsu dari Persijap

Bola.com, Yogyakarta - PSIM Yogyakarta kedatangan pemain baru dalam mengarungi babak delapan besar Liga 2 2021. Sosok pemain anyar yang jadi bagian dari skuad PSIM adalah Iqmal Nur Samsu.

Kedatangan Iqmal diharapkan bisa menambah daya gedor pada babak delapan besar Liga 2 nanti. Diketahui, Iqmal merupakan pemain yang bermain untuk Persijap Jepara pada babak penyisihan grup.

Pemain kelahiran 1 Maret 1997 ini mengungkapkan, jika PSIM Yogyakarta merupakan klub yang paling serius untuk memakai tenaganya di babak 8 besar.

“PSIM Jogja klub yang paling serius, dan satu visi misi dengan saya. Siapa sih yang tidak ingin membela tim kebanggaan masyarakat Yogyakarta,” kata Iqmal, Rabu (8/12/2021).

Iqmal terlihat sudah ikut bergabung dalam sesi latihan yang digelar PSIM, pada Jumat (3/12), di lapangan Semail Bantul. Ia juga mengungkapkan keinginannya untuk bisa membawa Laskar Mataram lolos ke Liga 1.

“Tentu target saya, saya ingin berkontribusi untuk tim PSIM di babak 8 besar, dan bisa membawa PSIM lolos ke Liga 1,” harapnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Gantikan Ahmad Ihwan

Kedatangan Iqmal Nur Samsu di PSIM Yogyakarta juga dimaksudkan untuk menggantikan posisi Ahmad Ihwan. Diketahui, winger asal Malang, Jawa Timur itu beberapa hari lalu baru saja pamit dari PSIM.

Kepergian Ihwan dari PSIM ini cukup menarik. Padahal pemain berusia 28 tahun itu tampil cukup apik bersama Laskar Mataram (julukan PSIM Yogyakarta) di Liga 2 musim ini. Ihwan tampil dalam empat laga bersama PSIM Yogyakarta dan mampu mencetak dua gol bagi PSIM.

PSIM sendiri terus menyiapkan diri jelang menghadapi babak delapan besar Liga 2 2021. Pada laga perdana di babak delapan besar, PSIM akan menantang Dewa United pada 16 Desember mendatang.

3 dari 3 halaman

Persaingan di 8 Besar

Tim berujulukan Laskar Mataram tergabung di grup B babak delapan besar Liga 2. PSIM akan salig jegal dengan Dewa United, PSMS Medan, dan Sulut United.

PSIM akan mengawali babak delapan besar dengan menghadapi Dewa United (16/12/2021), PSMS (20/12/2021), dan terakhir Sulut United (23/12/2021). Dua tim akan mewakili masing-masing grup untuk melaju ke semifinal.

Video Populer

Foto Populer