Sukses


Penilaian Victor Igbonefo Terhadap Duo Samba Anyar Persib di BRI Liga 1: Bawa Pengaruh Besar

Bola.com, Denpasar - Persib Bandung mendapat tambahan pemain baru di putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022. Manajemen Persib merekrut David da Silva dan Bruno Cantanhede.

Kedua pemain tersebut disiapkan untuk mempertajam lini depan Maung Bandung setelah ditinggal Wander Luiz dan Geoffrey Castillion. Baik David da Silva dan Bruno Cantanhede sudah menjalani debutnya bersama Persib Bandung saat melawan Persita Tangerang di pekan ke-18.

David da Silva dan Bruno Cantanhede bermain sejak menit pertama saat Persib menang tipis 1-0. Bahkan satu-satunya gol kemenangan Persib ditentukan oleh Bruno Cantanhede melalui eksekusi penalti.

Kehadiran David da Silva dan Bruno Cantanhede mendapat sambutan hangat dari para pemain Persib, termasuk Victor Igbonefo. Pemain naturalisasi ini menilai duo Brasil ini sebagai penyerang berkualitas.

"Aku hari ini baru latihan bersama mereka dan keduanya merupakan pemain yang cukup punya kualitas bagus,"ujar Igbonefo kepada wartawan, Senin (10/1/2022).

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Adaptasi Cepat

Lebih lanjut, pemain berusia 36 tahun ini juga senang David dan Bruno bisa cepat beradaptasi dengan permainan tim. Kondisi ini tentu menambah kepercayaan diri para pemain di putaran kedua.

"Aku melihat mereka cepat adaptasi karena di latihan hari ini benar-benar melihat mereka latihan sangat bagus. Menjadi hal yang positif buat kita," katanya.

Igbonefo memang telat bergabung dengan tim dalam sesi latihan karena harus menjalani karantina lima hari setelah membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

3 dari 4 halaman

Berjuang Keras

Setelah kembali bergabung, dia berharap bisa memberikan kontribusi banyak terhadap tim. Apalagi, Persib akan melakoni laga berat kontra Bali United pada pekan ke 19 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Kamis (13/1/2022).

"Semoga kehadiran saya membantu tim karena ini pertandingan besar dan pertandingan penting, kita butuh kemenangan. Semoga kita bisa memenangkan pertandingan lawan Bali," ucapnya.

Disinggung mengenai posisi Persib di puncak klasemen, eks pemain Persipura Jayapura meminta timnya untuk tidak cepat puas. Menurutnya, perjalanan Persib di kompetisi BRI Liga 1 masih panjang.

"Tentu senang karena ini adalah tujuan kita. Tapi jangan lupa perjalanan masih panjang dan belum selesai, harapan aku kita bisa konsisten dan ada di posisi itu sampai akhir musim," tegasnya.

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Peringkat Persib di BRI Liga 1

Video Populer

Foto Populer