Sukses


Duel Pelatih Persib Vs Bali United di BRI Liga 1: Robert Alberts Dampingi Tim, Stefano Cugurra Memantau dari Jauh

Bola.com, Denpasar - Persib Bandung menghadapi Bali United pada laga pekan ke-19 BRI Liga 1 2021/2022. Laga tersebut digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Kamis (13/1/2022).

Duel kedua tim di putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022 ini diprediksi berlangsung sengit dan menarik. Persib dan Bali United sama-sama dihuni pemain berlabel bintang di setiap lini, mulai dari belakang hingga depan.

Kedua tim juga punya modal positif setelah meraih kemenangan dalam partai sebelumnya. Persib menang 1-0 atas Persita Tangerang dan Bali United mengalahkan Barito Putera dengan skor 3-0.

Laga ini juga akan menyajikan pertarungan dua pelatih asing berlabel juara. Robert Alberts berada di kubu Persib akan beradu taktik dengan Stefano Cugurra di Bali United.

Bola.com mencoba mengulas kehebatan dua pelatih tersebut dalam meracik tim yang juga menjadi kandidat untuk bisa menjadi juara BRI Liga 1 2021/2022.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Robert Alberts, Sarat Pengalaman di Indonesia

Pelatih berusia 67 tahun ini sudah sarat pengalaman di sepak bola Indonesia. Dia telah berkarier di Indonesia sejak musim 2009/2010 bersama Arema.

Pada tahun pertama menukangi Arema, Robert sukses mengantarkan Singo Edan menyabet gelar juara Liga Indonesia 2009/2010 dan Piala Indonesia 2010. Berkat kesuksesannya itu, nama Robert langsung melejit.

Robert dikenal jago dalam meracik strategi tim. Maka tak heran, setiap klub yang ditanganinya selalu bertengger di papan atas klasemen.

Kini, Persib pun mampu menghuni puncak klasemen sementara BRI Liga 1. Victor Igbonefo dan kawan-kawan berada di posisi teratas dengan mengumpulkan 37 poin dari 18 pertandingan.

Persib memang sempat terseok-seok di seri pertama. Akibatnya, suporter Persib atau Bobotoh meluapkan kekecewaan dengan melakukan aksi demonstrasi di halaman kantor Persib.

Setelah kejadian itu, perfoma Skuad Maung Bandung perlahan mulai menanjak. Persib bahkan sukses menyapu bersih lima pertandingan di seri kedua.

Persib Bandung dan Bali United sempat berhadapan pada seri pertama. Pada pertemuan tersebut, kedua tim bermain imbang 2-2.

 

3 dari 4 halaman

Stefano Cugurra, Langganan Juara

Sama seperti Robert, pelatih berkebangsaan Brasil ini pernah mencicipi gelar juara Liga Indonesia. Teco sapaan akrab Stefano Cugurra ini sukses mengukir sejarah dengan membawa Persija Jakarta juara Liga 1 2018 dan membantu Bali United juara kompetisi yang sama pada musim 2019.

Kehebatan Teco dalam meracik strategi patut diacungi jempol. Pelatih berusia 47 tahun tersebut dikenal gemar memainkan formasi 4-3-3 saat menukangi Persija dan Bali.

Strategi tersebut kemungkinan kembali akan diterapkan pada laga melawan Persib Bandung. Teco akan memasang trisula Ilija Spasojevic, Privat Mbarga dan M Rachmat di lini depan.

Namun, pada laga pekan ke-19 BRI Liga 1 2021/2022 ini, Teco tidak bisa mendampingi tim. Dia terpaksa absen karena tengah menjalani kursus kepelatihan lisensi A Pro di Brasil.

Teco juga sebelumnya tidak bisa hadir kala bersua Persebaya Surabaya dan Barito Putera. Tugasnya di pinggir lapangan sementara digantikan Yogi Nugraha yang merupakan pelatih fisik Bali.

Kendati tanpa kehadiran Teco, Serdadu tetap berbahaya. Teco tetap menjalin komunikasi dengan tim pelatih dan memberikan arahan kepada anak asuhnya.

4 dari 4 halaman

Posisi Persib dan Bali United di BRI Liga 1 Saat Ini

Video Populer

Foto Populer