Sukses


BRI Liga 1: Wander Luiz Belum Cetak Gol Untuk PSS Sleman, I Putu Gede Beri Penjelasan

Bola.com, Jakarta - Wander Luiz jadi satu dari 14 pemain yang didatangkan PSS Sleman di bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 musim ini. Ia didatangkan untuk jadi juru gedor anyar tim berjuluk Elang Jawa itu.

Wander Luiz digaet untuk menggantikan penyerang asing PSS Sleman sebelumnya, Nemanja Kojic. Penyerang asal Serbia itu sendiri dilepas PSS di akhir Desember 2021 lalu.

Namun, setelah menjalani dua laga bersama Elang Jawa, Wander Luiz belum juga mencetak gol. Termasuk saat PSS bermain imbang 1-1 melawan Madura United, Senin (18/01/2022) sore WIB.

Di laga itu, Wander Luiz bermain hingga menit kedua injury time babak kedua, sebelum digantikan oleh Dave Mustaine. Gol PSS Sleman di pertandingan itu dicetak oleh penyerang lokal, Riki Dwi Saputro. Itu bahkan gol kedua Riki bersama PSS di musim ini.

Namun pelatih PSS Sleman, I Putu Gede memberikan penjelasan soal Wander Luiz yang belum mencetak gol untuk tim asuhannya. Menurut Putu, seorang striker itu harusnya tidak dinilai hanya dari jumlah gol yang ia cetak.

Tapi juga peran untuk tim secara keseluruhan. Menurut Putu, Luiz melakukan peran itu dengan baik. Terutama di laga melawan Madura United.

Bahkan, meski bermain dengan 10 pemain di laga melawan Madura, Putu merasa timnya seperti bermain dengan 11 pemain. Itu berkat peran dari Wander Luiz.

"Hari ini Luiz punya peran angat penting, enggak fair kalau menilai striker hanya soal gol saja tapi harus secara keseluruhan. Kami terasa bermain dengan 11 pemain karena peran darinya," jelas Putu.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Jeda BRI Liga 1

Setelah menjalani laga pekan ke-20, PSS Sleman akan mendapatkan libur selama 10 hari. Sebab, dalam kurun waktu tersebut akan ada jeda internasional.

Jeda internasional itu digunakan untuk ajang uji coba internasional resmi dari FIFA. Momen jeda itu bisa dimanfaatkan oleh Wander Luiz.

Eks pemain Persib Bandung itu bisa melakukan adaptasi lebih dalam dengan skuad PSS Sleman. Bukan tak mungkin selepas jeda, Luiz akan langsung meledak.

3 dari 3 halaman

Di Mana Posisi PSS Saat Ini?

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer