Sukses


BRI Liga 1: Borneo FC Takluk, Risto Vidakovic Akui Persib Layak Menang

Bola.com, Gianyar - Pelatih Borneo FC, Risto Vidakovic, mengaku Persib Bandung memang layak meraih kemenangan atas tim besutannya dalam laga pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (18/1/2022) malam.

Kemenangan Persib Bandung dicetak gelandang asing asal Palestina, Mohammed Rashid, pada menit ke-63. Ia menjebol gawang Borneo FC setelah menerima umpan dari Beckham Putra Nugraha.

"Kami memang harus mengakui kekalahan ini, tapi kami bermain lebih bagus dari laga sebelumnya. Saya tidak perlu mengatakan apa pun karena mereka layak untuk menang," ungkap Vidakovic setelah pertandingan.

Vidakovic menurunkan striker Francisco Torres dan Boaz Solossa baru pada babak kedua. Ia pun mengaku ingin menurunkan para pemain yang lebih bugar terlebih dulu sehingga dua pemain andalan itu harus duduk di bangku cadangan pada awal pertandingan.

"Kenapa kami menurunkan mereka pada babak kedua karena kemarin kami ada pertandingan dan kami ingin menurunkan pemain yang kondisinya lebih segar," ujar Vidakovic.

"Kami juga tidak ingin mereka menjadi cedera atau kelelahan, jadi saya menurunkan mereka pada babak kedua," lanjut pelatih Borneo FC asal Bosnia itu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Alasan Hanya 1 Pemain Asing

Mengenai tiga pemain asing yang tidak dimainkan dalam laga kontra Persib Bandung, Vikadovic menyebut Borneo FC memang harus kehilangan dua pemain asingnya karena akumulasi kartu, sementara satu lainnya mengalami cedera.

"Kami kehilangan dua pemain yang absen karena akumulasi kartu dan sanksi sudah lama, empat pertandingan. Saya pikir itu memang berlebihan. Satu lagi cedera, jadi dia tidak bisa bermain," ujar Vikadovic.

3 dari 4 halaman

Lini Tengah Lebih Baik

Sementara itu, meski mengalami kekalahan dari Persib Bandung, Vikadovic menilai permainan lini tengah Pesut etam sudah cukup bagus meski terlihat kurang maksimal.

"Saya pikir tidak banyak masalah di tengah. Hendro, pemain yang bagus. Kami punya banyak pemain gelandang. Leo juga bermain bagus, tidak ada masalah," cetus pelatih Borneo FC itu mengakhiri.

4 dari 4 halaman

Posisi Borneo FC di BRI Liga 1 Saat Ini

Video Populer

Foto Populer