Bola.com, Jakarta - Derbi Jatim terjadi pada matchday 23 BRI Liga 1 2021/2022. Madura United bersua dengan Persela Lamongan di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (5/2/2022).
Namun laga ini di bawah bayang-bayang batal digelar karena banyak pemain yang positif COVID-19. Madura United sempat batal berlaga lawan Persipura Jayapura di matchday 22 karena terlalu banyak pemain yang dinyatakan positif.
Baca Juga
Advertisement
Kondisi Persela juga hampir sama. Dalam sesi latihan terakhir mereka hanya punya 14 pemain karena masih ada 4 pemain yang positif corona.
Sedangkan tiga pemain demam, satu pemain cedera dan satu lainnya sedang ijin pulang kampung. Karena itu, Persela berharap tidak ada lagi masalah dengan pemainnya.
Namun demikian mereka tetap siap menghadapi duel ini. Madura United kabarnya membagi pemainnya menjadi dua grup.
Satu grup yang positif virus corona latihan di area hotel. Satu grup lagi latihan normal di lapangan.
"Kami masih melihat seperti apa hasil tes menjelang pertandingan. Tapi kami harap pemain sudah bebas dari COVID-19 dan bisa tampil untuk game nanti. Karena kami sudah menjalankan persiapan," kata asisten pelatih Madura United, Osvaldo Lessa.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tak Maksimal
Dari informasi yang diterima Bola.com, para pemain yang positif virus corona tetap latihan keras di area hotel bersama pelatih kepala Fabio Lefundes. Pemain bisa mengikuti program tersebut karena masuk kategori orang tanpa gejala.
Madura United berharap dalam tes jelang laga, pemain yang mereka miliki sudah cukup untuk menjalani pertandingan BRI Liga 1.
Persiapan Madura United ini tidak maksimal. Lantaran pemain tak bisa menjalankan latihan strategi bersama.
Namun ada satu hal yang tetap membuat Laskar Sape Kerrab berbahaya, yakni kemampuan individu para pemainnya. Mereka adalah Greg Nwokolo, Renan Silva, Beto Goncalves dan masih banyak nama lainnya.
Â
Advertisement
Pasrah
Sementara di kubu Persela, meski hanya tersisa 14 pemain, mereka tetap bisa latihan bersama. Pelatih Jafri Sastra berharap tak ada lagi pemain yang kembali terpapar virus corona.
"Kami harap saat tes tidak ada lagi yang positif. Kalau bertambah, kami serahkan kepada manajemen untuk melanjutkan pembicaraan dengan PT LIB (operator kompetisi)," kata Jafri Sastra, pelatih Persela Lamongan.
Sebenarnya, dari segi persiapan, Persela melihat punya jadwal sangat mepet. Karena mereka baru saja main larut malam saat lawan Arema, Selasa (1/2/2022).
"Praktis saya hanya latihan untuk memulihkan kondisi pemain saja. Tapi bagaimanapun kondisinya, kami siap menghadapi laga ini," jelas mantan pelatih Semen Padang itu.
Artinya, dua tim masih harap-harap cemat menanti pertandingan. Karena mereka sangat ingin bertempur di lapangan. Namun virus corona bisa saja membatalkan hal ini.
Â
Prakiraan Susunan Pemain:
- Madura United (4-3-3): Hong Jung-Nam (kiper); Alex Van Djin, Jaimerson, Novan Sasongko (belakang); Asep Berlian, Jaja Hugo; Renan Silva (tengah); Bayu Gatra, Beto Goncalves, Greg Nwokolo.
- Pelatih: Fabio Lefundes.
- Persela Lamongan (4-3-3): Dwi Kuswanto (kiper); Ricky Ohorella, Demerson, M. Zaenuri, Valentino Telaubun (belakang); Guilherme Batata, Gian Zola, Rahel Radiansyah (tengah); Malik Risaldi, Selwan Al Jaberi, Riyatno Abiyoso (depan)
- Pelatih: Jafri Sastra
Prediksi Bola.com: Madura United 45-55 Persela
Sabtu, 5 Februari
Kick Off: 18.15 WIB
Advertisement