Bola.com, Denpasar - Pelatih Persiraja Banda Aceh, Sergio Alexandre gagal memenuhi ambisinya menghentikan rekor tak terkalahkan milik Arema FC.
Namun dia senang anak asuhnya berhasil mencuri satu angka, setelah Persiraja mengimbangi Arema FC 1-1 pada laga pekan ke-24 BRI Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali Kamis (10/2/2022).
Baca Juga
Advertisement
Arsitek asal Brasil itu mengungkapkan gol tendangan bebas dari kaki Leo Lelis menit 44 itu hasil dari sebuah perencanaan di latihan.
"Obsesi saya ingin mengalahkan Arema FC. Gol Leo Lelis hasil latihan kami sebelum pertandingan. Saya senang karena kami mencetak gol lebih dulu," katanya pada jumpa media usai pertandingan.
Setidaknya, lanjut Sergio, semua orang ikut senang melhat aksi para pemain Persiraja melawan Arema FC yang enak ditonton.
"Kami beraksi di lapangan dan orang melihat apa yang kami lakukan. Perencanaan bagus membuat permainan bagus. Meski hasilnya tidak maksimal tiga poin," ujarnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Semringah
Pelatih asal Brasil ini memang tampak semringah saat jumpa pers. Apalagi Arema FC yang dihadapi Defri Rizki dkk. adalah tim kuat.
"Tidak apa-apa kami dapat satu angka. Jika melihat lawan yang kami hadapi, ini sebuah hasil bagus. Arema FC tim kuat dan sedang di papan atas klasemen. Semoga hasil ini bisa jadi motivasi pemain untuk pertandingan berikutnya," tuturnya.
Advertisement