Sukses


Hasil BRI Liga 1: Kalahkan PSM, Borneo Merangsek ke Posisi Enam

Bola.com, Bali - Borneo FC susah payah mengalahkan PSM Makassar dalam laga pekan ke-24 BRI Liga 1 2021/22. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Kompyang Sujana, Jumat (11/2/2022) itu, Pesut Etam Menang 1-0.

Laga ini berlangsung dengan tempo yang cepat sejak peluit babak pertama dibunyikan. Namun, PSM tampak lebih agresif di awal babak pertama.

Peluang bersih pertama PSM Makassar tercipta di menit ke-14. Rizky Eka melepaskan tembakan terukur. Namun, tembakan Rizky hanya menyentuh mistar gawang.

Barito tak mau tinggal diam. Sundulan Francisco Torres pada menit ke-28 terlalu lemah, mampu diamankan oleh Hilman Syah.

PSM memang mendominasi penguasaan bola di babak pertama. Hal itu membuat para penyerang Borneo mereka harus mundur untuk membantu lini tengah mereka.

Meski berada di bawah tekanan lawan, Borneo FC justru bisa mencetak gol lebih dulu. Sundulan dari Wildansyah mampu memecah kebuntuan bagi Borneo FC. Babak pertama berakhir untuk keunggulan Borneo.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Babak Kedua

PSM berambisi mengejar ketertinggalan di babak kedua. Kolaborasi saudara kembar Yakob dan Yance Sayuri nyaris menjebol gawang Borneo di menit ke-50. Namun, tembakan Yakob masih ada di atas mistar gawang Borneo.

Borneo FC memiliki peluang bagus di menit ke-63. Mereka mendapatkan tendangan bebas yang jaraknya hanya sekitar 18 meter saja dari gawang PSM. Namun, eksekusi Francisco Torres masih membentur pagar pemain Juku Eja.

Menit ke-66, Yakob Sayuri kembali mendapatkan peluang emas. Ia yang tak terkawal melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti. Namun, lagi-lagi tembakannya masih jauh di bawah mistar gawang.

Keberuntungan sepertinya masih jauh dari PSM Makassar. Yance Sayuri melepaskan tembakan jarak jauh. Sayangnya tembakan Yance masih menerpa mistar gawang Barito. Sundulan Yakob Sayuri memanfaatkan bola muntah pun masih jauh dari sasaran.

Laju PSM Makassar di laga ini kian berat. Mereka harus bermain dengan 10 pemain setelah Abdul Rahman menerima kartu kuning kedua di menit ke-82.

Kemenangan ini membuat Borneo FC naik ke posisi enam klasemen sementara. Tim berjuluk Pesut Etam itu memiliki 37 poin dari 24 laga.

Sementara itu PSM Makassar yang gagal meraih kemenangan tertahan di posisi 10 klasemen sementara. Pasukan Joop Gall mengumpulkan 28 poin sejauh ini.

3 dari 4 halaman

Susunan Pemain

PSM Makassar (4-4-2): Hilman Syah (Kiper), Zulkifli Syukur, Hasim Kipuw, Ganjar Mukti, Abdul Rahman (Belakang), Muhammad Arfan, Willem Pluim, Delfin Rumbino, Rizky Eka (Tengah), Ilham Udin, Yakob Sayuri (Depan).

Pelatih: Joop Gall.

Borneo FC (4-2-3-1): Gianluca Pandeynuwu (Kiper), Rifad Marasabessy, Wildansyah, Nurdiansyah, Leo Guntara (Belakang), Kei Hirose, Hendro Siswanto, Jonathan Bustos, Sihran, Terens Puhiri (Tengah), Francisco Torres (Depan)

Pelatih: Fakhri Husaini.

4 dari 4 halaman

Di Mana Posisi PSM dan Borneo FC Saat Ini?

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer