Sukses


Cerita Yanto Basna Dapat Tawaran Agen Main di Liga Jepang

Bola.com, Jakarta - Yanto Basna hampir berkarier di Liga Jepang. Waktu itu, ia baru bermain di Thailand. Karena butuh waktu untuk beradaptasi di luar negeri, Basna lebih memilih untuk bertahan di Negeri Gajah Putih.

Yanto Basna telah merantau ke luar negeri, tepatnya Thailand pada 2018. Ketika itu, dia membela Khon Khaen, peserta kasta kedua kompetisi Negeri Gajah Putih.

"Saat saya ke Thailand pada 2018, saya termotivasi karena pemain angkatan saya di Thailand sudah bermain di Jepang," kata Yanto Basna dalam Twitter Spaces bersama PSSI Pers, Selasa (22/2/2022).

"Setelah itu, saya pikir harus ke Jepang. Tahun pertama saya di Thailand, ada agen dari Jepang memberikan tawaran kepada saya. Namun saya baru beberapa bulan di Thailand."

"Jadi, saya ingin beradaptasi di Thailand dulu. Sebab pasti agak susah. Di Jepang pasti lebih susah juga. Minimal adaptasi 1-2 tahun di Thailand lebih dulu baru ke Jepang," imbuh Yanto Basna.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Kabar Yanto Basna

Semusim di Khon Khaen, Yanto Basna hijrah ke Sukothai FC, peserta divisi teratas Liga Thailand. Dia lalu pindah ke PT Prachuap, kontestan kasta yang sama.

Dalam dua musim terakhir, Yanto Basna bermain 30 kali di Thai League 1 atau kasta teratas Liga Thailand.

Kini, Yanto Basna berstatus pemain bebas. Kontraknya di PT Prachuap tidak diperpanjang akibat menderita cedera. Dia mengalami cedera lutut kanan.

"Sejauh ini kabar saya baik. Saya masih dalam tahap pemulihan cedera dan sedang di Jakarta," imbuh bek berusia 26 tahun itu.

3 dari 3 halaman

Twitter Spaces PSSI Pers bersama Yanto Basna

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer