Bola.com, Gianyar - Bhayangkara FC akan menghadapi Persipura Jayapura dalam laga pekan ke-32 BRI Liga 1 2021/2022. Laga ini digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Rabu (16/3/2022).
Dua timĀ ini mengusung misi wajib menang dalam laga ini dengan tujuan yang berbeda. Bhayangkara FC wajib menang untuk menjaga asa juara yang mulai menipis.
Baca Juga
Advertisement
Bhayangkara FC kini berada di posisi ketiga dalam klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 59 poin. The Guardians, julukan Bhayangkara FC, tertinggal tujuh poin dari Bali United yang ada di puncak klasemen.
Sementara itu, Persipura sangat membutuhkan kemenangan untuk membuat mereka aman dari zona degradasi. Tim berjulukan Mutiara Hitam itu ada di posisi ke-16 dalam klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 24 poin. Mereka tertinggal empat poin dari Barito Putera yang berada di atas mereka.
Duel kedua tim yang diprediksi berjalan sengit ini bakal ditentukan oleh kiprah antarlini masing-masing kubu. Menarik untuk disimak duel antarlini Bhayangkara FC kontra Persipura Jayapura yang diulas Bola.com berikut ini:
Ā
Ā
Ā
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kiper
Dua klub ini sama-sama diperkuat dua kiper muda yang bagus. Bhayangkara FC punya Awan Setho Raharjo sementara Persipura punya sosok yang tak kalah tangguh dalam diri Fitrul Dwi Rustapa.
Fitrul sedang menikmati musim yang cukup bagus di Persipura. Meski Mutiara Hitam ada di papan bawah, Fitrul selalu jadi pilihan utama.
Ini penting bagi kiper berusia 26 tahun itu untuk terus berkembang. Fitrul juga kian menunjukkan kematangan dengan kerap melakukan penyelamatan penting di musim ini.
Sementara itu Awan Setho tidak hanya makin nyaman mengemban tugas sebagai kiper utama di Bhayangkara FC. Ia juga mulai menikmati peran sebagai kapten klub tersebut.
Advertisement
Lini Pertahanan
Ā
Banyak pemain muda yang muncul dari Persipura Jayapura setiap tahunnya. Pada musim ini satu pemain yang muncul ke permukaan adalah Brian Fatari.
PadaĀ usianya yang baru 22 tahun, Fatari adalah bek tengah pilihan utama Mutiara Hitam. Sejauh ini ia sudah tampil 20 kali dengan catatan satu gol dan satu assist di BRI Liga 1.
Brian Fatari akan beradu kemampuan dengan bek senior Bhayangkara FC, Jajang Mulyana, dalam laga nanti. Jajang yang awalnya merupakan seorang striker memang belakangan ini terus dikenal sebagai bek tangguh.
Pengalamannya sebagai penyerang di hampir setengah masa kariernya sebagai pesepak bola cukup menunjang performa Jajang sebagai bek tengah.
Ā
Lini Tengah
Kedua tim dipenuhi para gelandang dengan tipikal pekerja keras. Persipura Jayapura punya pemain asing tangguh asal Jepang, Takuya Matsunaga.
Sementara Bhayangkara FC punya sosok yang karakternya sedikit mirip dengan Matsunaga yakni Muhammad Hargianto, Keduanya dikenal kerap bermain spartan demi kepentingan tim yang diperkuatnya.
Duel dua pemain ini akan sangat menarik pada laga nanti. Diperkirakan akan ada cukup banyak pelanggaran yang dibuat oleh keduanya.
Selain itu upaya tendangan jarak jauh dari Matsunaga dan Hargianto patut diwaspadai. Keduanya memiliki kemampuan melakukannya dengan akurasi yang sangat baik.
Ā
Advertisement
Lini Serang
Dalam beberapa laga terakhir Bhayangkara FC tidak bisa diperkuat dua penyerang asing andalan, Ezechiel N'Douassel dan Melvin Platje. Namun, hal itu tidak begitu menjadi masalah.
Mereka masih bisa mengandalkan penyerang naturalisasi, Herman Dzumafo. Dalam laga melawan PSIS Semarang, Dzumafo mampu mencetak satu gol dari titik penalti.
Jika Bhayangkara FC akan mengandalkan Dzumafo. Persipura bisa mengandalkan Ramiro Fergonzi. Pemain yang digaet pada paruh musim lalu itu memberikan warna tersendiri di lini depan Mutiara Hitam.
Fergonzi kerap menjadi kreator serangan Persipura. Sejauh ini pemain berusia 32 tahun itu bahkan sudah memberikan dua assist.
Ā
Posisi Bhayangkara FC dan Persipura di BRI Liga 1 Saat Ini
Advertisement