Bola.com, Jakarta - Pekan ke-32 BRI Liga 1 2021/2022 akan melahirkan pertempuran sengit. Persebaya Surabaya dijadwalkan berjumpa dengan Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (19/3/2022) malam.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa dua tim ini sarat prestasi dengan kiprahnya yang sudah lama di kompetisi tanah air. Kebetulan, keduanya kini sama-sama menduduki papan atas klasemen sementara BRI Liga 1.
Baca Juga
Advertisement
Namun, hanya Persib saja yang masih masuk dalam persaingan gelar juara. Maung Bandung kini berada di posisi runner-up dengan 66 poin, menempel ketat Bali United di puncak klasemen dengan 69 poin.
Sedangkan Persebaya sudah pasti kehilangan peluang juara. Mereka menghuni peringkat keempat dengan mengemas 59 poin. Dengan hanya menyisakan tiga laga, maksimal Bajul Ijo hanya mendapat 68 angka di klasemen akhir.
Persebaya sudah melewati delapan laga terakhir tanpa kekalahan. Masing-masing empat menang dan seri. Konsistensi para pemain Persebaya dalam memberi kontribusi merupakan kunci tetap bertahan di papan atas.
Meski sudah kehilangan kans juara, Persebaya tetap akan berjuang maksimal untuk memetik kemenangan. Dia masih berpeluang untuk mengakhiri kompetisi dengan menduduki runner-up klasemen akhir.
Sejumlah pemain Bajul Ijo siap tempur untuk menyulitkan Maung Bandung. Terdapat empat pemain kartu truf Persebaya Surabaya yang berpotensi menumbangkan Persib. Simak ulasan Bola.com berikut:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ernando Ari Sutaryadi
Persebaya Surabaya punya sosok Ernando Ari Sutaryadi yang mampu tampil reguler musim ini. Di usia yang masih belia, kiper berusia 20 tahun mampu menembus tim utama dan jadi pilihan pertama di bawah mistar Persebaya.
Dari total 17 penampilan, dia hanya kebobolan 15 gol saja. Itu angka yang cukup apik untuk seorang penjaga gawang muda. Dia juga mampu membukukan delapan kali clean sheet atau hampir setengah dari total penampilannya.
Advertisement
Alie Sesay
Bek asing berpaspor Sierra Leone ini telah membukukan sebanyak 24 penampilan dari total 31 laga yang sudah dilakoni Persebaya. Dia absen tujuh kali absen karena beberapa hal, satu di antaranya harus membela Timnas Sierra Leone.
Menariknya, Persebaya membukukan 12 clean sheet atau nirbobol sepanjang musim ini dan semuanya terjadi saat Alie Sesay bertanding. Artinya, setengah dari total penampilannya membuat gawang Persebaya tidak kebobolan.
Bukan hal yang mengherankan bila Alie Sesay mampu diandalkan di jantung pertahanan Persebaya. Dia dilengkapi dengan kemampuan yang bagus dalam intersep, sapuan, memotong umpan, hingga duel udara.
Taisei Marukawa
Winger asal Jepang ini tampil memukau selama berseragam Persebaya di BRI Liga 1. Dia mampu membukukan assist terbanyak dengan telah menyumbang sembilan assist. Tapi, catatan statistiknya tidak cuma itu.
Taisei Marukawa juga telah mencetak 16 gol dari 28 penampilannya untuk Bajul Ijo. Torehan itu membuatnya menjadi pencetak gol terbanyak Persebaya sampai sejauh ini dan sulit diungguli oleh pemain lain.
Pemain berusia 25 tahun ini juga memiliki rekor yang unik dengan pernah dua kali meraih gelar Player of the Month pada Oktober 2021 dan Desember 2021. Dia satu-satunya pemain yang pernah dua kali meraih titel tersebut.
Advertisement
Samsul Arif
Striker berusia 37 tahun ini telah membukukan sebanyak sembilan gol dari 23 penampilan musim ini. Striker asli Bojonegoro itu memang sudah mulai menemukan permainan yang pas bersama Persebaya. Sayangnya, itu terjadi di akhir musim.
Samsul tergolong striker lokal yang produktif di era Liga 1 sejak 2017. Dia telah mencetak 35 gol dari 101 penampilan bersama Persela Lamongan dan Barito Putera. Dia sempat tampil tiga kali bersama Persita pada musim 2020, namun belum menyumbang gol.
Mulai tahun lalu, dia memilih melanjutkan kariernya bersama Persebaya di BRI Liga 1. Pemain berusia 37 tahun tersebut pun membuktikan bahwa ketajamannya masih ada di usia yang tak lagi muda.
Satu di antaranya adalah hattrick alias trigol yang dicetaknya ke gawang Persikabo 1973 dalam pekan ke-18 pada 10 Januari 2022 lalu. Dia tercatat sebagai satu-satunya pemain lokal yang bisa mencetak hattrick di BRI Liga 1.
Posisi Persebaya Saat Ini
Advertisement