Sukses


3 Catatan Menarik usai Bali United Taklukkan Madura United: Ilija Spasojevic Buru Status Top Skorer Sepanjang Masa Liga 1

Bola.com, Jakarta - Bali United tinggal selangkah lagi merebut gelar juara setelah meraih kemenangan atas Madura United dengan skor 2-0 pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2021/22 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Senin (21/3/2022) malam.

Klub berjuluk Serdadu Tridatu itu hanya butuh tambahan satu poin untuk memastikannya. Dengan keunggulan lima poin dalam dua laga tersisa, head-to-head atas Persib Bandung menjadi handicap yang tak terbantahkan.

Meski begitu, kemenangan yang diraih malam ini tidaklah mudah. Bali United menghadapi tim yang secara motivasi sedang tinggi, setelah terhindari dari zona degradasi pada pertengahan pekan lalu.

Mereka pun sempat dibuat was-was meskipun telah unggul dua gol. Beruntung, Nadeo Argawinata melakukan penyelamatan berkelas untuk menggagalkan sepakan penalti penyerang Madura United, Alberto Goncalves.

Pertandingan ini sendiri menghasilkan beberapa catatan menarik yang mungkin belum pernah kalian ketahui sebelumnya. Tak perlu berlama-lama lagi, berikut ulasan selengkapnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Spaso Selangkah Lagi Salip Simic & Beto

Tambahan satu gol yang dilesakkan Ilija Spasojevic di pertandingan ini tak hanya menegaskan posisinya di daftar topskor BRI Liga 1 2021/2022. Persaingan di daftar topskor sepanjang masa Liga 1 pun menjadi sengit.

Saat ini, pria yang akrab disapa Spaso ini telah mencetak 60 gol dalam 48 penampilannya di Liga 1. Pemain naturalisasi asal Montenegro itu hanya berjarak satu gol dari Marko Simic dan Alberto 'Beto' Goncalves yang menguasai singgasana tersebut.

Dengan Simic yang makin terpinggirkan di Persija, dan Beto yang kurang mendapatkan support di Madura United, langkahnya tentu terasa lebih mudah. Tetapi, dia pun harus memaksimalkan dua laga sisa tersisa agar status tersebut jatuh ke tangannya.

 

3 dari 5 halaman

Bali United Superior

Bali United tak mungkin bisa berada di puncak klasemen dengan keunggulan lima poin dari pesaing terdekatnya, jika tak mampu tampil konsisten. Saat tim-tim lain mulai kehabisan bensin, Brwa Nouri dkk terus tampil prima di setiap laga.

Hal itulah yang tercatat dalam statistik mereka sepanjang putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022. Bali United menjadi satu-satunya tim yang terkalahkan dalam 15 pertandingan yang berlangsung di Pulau Dewata.

Hebatnya lagi, Bali United hanya tertahan satu kali oleh PSM Makassar. Sementara 14 laga lainnya berhasil disapu bersih mereka dengan kemenangan atas lawan-lawannya.

 

4 dari 5 halaman

Performa Brilian Nadeo Argawinata

Jika Spaso mampu merebut gelar topskor sepanjang masa Liga 1 pada akhir musim nanti, ia wajib mentraktir Nadeo Argawinata. Kompatriotnya tersebut menjadi salah satu alasan dia meraih status itu.

Sepanjang musim ini, kiper asal Kediri itu telah menghadapi empat tembakan penalti saat mengawal gawang Bali United. Setengah dari eksekusi yang dilakukan, berhasil dihentikannya.

Kebetulan, dua tembakan penalti yang diselamatkannya merupakan milik Simic dan Beto. Kedua pemain yang saat ini bersaing dengan Spaso merebut status pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga 1.

5 dari 5 halaman

Posisi Bali United Saat Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer