Bola.com, Gianyar - Pelatih PSS Sleman, I Putu Gede, mensyukuri kemenangan yang didapat timnya di pekan ke-33 BRI Liga 1 2021/2022. Mereka unggul 3-2 atas Persela Lamongan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (24/3/2022).
Pertandingan ini berlangsung sengit karena kedua tim saling berbalas gol. Persela unggul dulu, tapi kemudian dibalik oleh PSS Sleman. Laskar Joko Tingkir sempat menyamakan kedudukan, tapi PSS berhasil mencetak gol kepastian kemenangan.
Baca Juga
Advertisement
Tiga gol PSS dicetak Kim Kurniawan (31’), Mario Maslac (39’), dan Dave Mustaine (62’). Sedangkan dua gol Persela disumbang oleh Gian Zola (28’) dan Jose Wilkson (54’).
“Kami bersyukur diberikan kemenangan. Mengenai jalannya pertandingan, paling tidak saya sukai pertandingan ini, karena situasi yang berat. Tetapi, saya mengapresiasi para pemain. Ini momen yang sangat berat,” kata I Putu Gede, pelatih PSS Sleman.
Tim berjulukan Elang Jawa itu memang dalam tekanan karena belum mengamankan diri dari ancaman degradasi. Hasil ini sebenarnya membuat PSS Sleman naik ke peringkat ke-13 dengan 36 poin.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Belum Aman
Tapi, mereka tetap belum memastikan diri bertahan di Liga 1 musim depan. Persipura Jayapura di peringkat ke-16 dengan 30 poin masih berpotensi menyalip karena menyisakan dua laga.
Terlebih tim berjulukan Mutiara Hitam itu sukses menang telak 4-0 atas PSIS Semarang. Persipura berpotensi menyamai poin PSS.Hal itu akan membuat Persipura menyalip PSS karena unggul head-to-head.
“Psikologis dan mental yang berbicara karena ekspektasinya terus tekanannya di klasemen juga. Saya bersyukur bisa melewati dan tahan. Terima kasih buat para pemain,” imbuh I Putu Gede.
Pelatih asli Denpasar itu melihat masih banyak kesalahan yang dibuat oleh timnya meski berhasil menang. Terbukti, ada dua gol Persela yang lahir saat para pemain PSS Sleman keasyikan menyerang karena mendominasi permainan.
“Memperbaiki kesalahan fundamental yang secara organisasi juga. Kami coba benahi saat bertahan, menyerang, maupun transisi. Mudah-mudahan segera segera teratas, ada solusi dan ada perbaikan,” ucap I Putu Gede.
Advertisement
Butuh Satu Poin Lagi
PSS Sleman sendiri kini hanya butuh tambahan satu poin untuk tetap bertahan di BRI Liga 1. Jika imbang kontra Persija Jakarta di pekan terakhir, mereka akan mengemas 37 poin dan tidak mungkin disalip oleh Persipura.
“Pertandingan yang cukup penting untuk kami semua. Seperti pelatih bilang, kami bersyukur bisa meraih tiga poin yang sangat penting untuk PSS menghindari degradasi. Untuk sekarang, kami fokus pertandingan berikutnya,” ujar Kim Kurniawan, gelandang PSS Sleman.
Berikutnya, PSS Sleman akan berjumpa dengan Persija Jakarta dalam pekan ke-34 alias pekan terakhir. Namun, jadwal dan tempat pertandingan masih belum diumumkan karena harus disesuaikan dengan tim lain yang bersaing menghindari degradasi.
Yuk Intip Posisi PSS Saat Ini
Advertisement