Sukses


Janji Sandy Walsh Jika Membela Timnas Indonesia: Tularkan Pengalaman di Eropa

Bola.com, Jakarta - Proses naturalisasi Sandy Walsh masih terus berlangsung. Diharapkan proses itu segera selesai sebelum gelaran babak kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung Juni nanti.

Tidak hanya Walsh. Dua pemain keturunan lain yakni Shayne Pattynama, dan Jordi Amat juga sedang menjalani proses serupa.

Sandy Walsh sudah tidak sabar untuk bisa segera membela Timnas Indonesia. Ia mengaku sangat mencintai Indonesia sebagai negara asal kakek dan nenek dari pihak ibunya.

Selain itu, Sandy Walsh juga ingin mengerikan kontribusi untuk Timnas Indonesia dengan pengalaman yang ia miliki selama ini.

"Saya berharap bisa berbagi pengalaman yang saya punya," katanya di kanal Youtube Embassy of Indonesia Brussels belum lama ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

10 Tahun Lebih Karier di Eropa

Sandy Walsh lahir di Brussels, Belgia 27 tahun yang lalu. Namun, sejak level junior ia terus memperkuat Timnas Belanda.

Ia memulai kariernya di Timnas Belanda U-15 dan bisa menembus hingga Belanda U-20. Namun, ia tak sempat merasakan panggilan timnas senior Belanda.

Namun, di level klub Sandy Walsh sejauh ini selalu membela klub-klub Belgia. Yakni, Anderlecht, Genk, Zulte Waregem, dan kini ia memperkuat KV Mechelen.

"Karena saya sudah bermain secara profesional sela 10 tahun di Belgia di Eropa dan beberapa kompetisi besar di Eropa," lanjut Walsh.

3 dari 3 halaman

Bantu Pemain Muda

Sandy Walsh pun mengungkapkan maksud mulia lain yang ingin ia lakukan ketika sudah resmi menjadi WNI dan bisa memperkuat Timnas Indonesia.

Ia ingin membantu para pemain muda untuk bisa berkembang jadi pemain yang lebih baik. Ia juga bakal menampilkan seluruh kemampuan terbaik yang ia miliki di lapangan.

"Mungkin bisa membantu para pemain muda dan pemain berbakat Indonesia untuk lebih maju dan naik ke level berikutnya," tandas Walsh.

Video Populer

Foto Populer