Sukses


Liga 1: Bruno Moreira dan Arsenio Valpoort Susul Taisei Marukawa Keluar dari Persebaya

Bola.com, Surabaya - Upaya Persebaya Surabaya untuk mempertahankan Bruno Moreira tidak membuahkan hasil. Tim berjulukan Bajul Ijo itu harus kehilangan sang pemain.

Bruno memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya dengan Persebaya Surabaya. Dia dikabarkan bakal berkiprah di Yunani.

Padahal, Bruno adalah tulang punggung Persebaya di BRI Liga 1 2021/2022. Winger asal Brasil itu mampu menorehkan tujuh gol dan tiga assists dari 29 penampilan.

"Tapi, semua kembali ke pemain. Saya sadar pemain saya banyak yang meminati," kata pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso dilansir laman klub, Sabtu (2/4/2022).

Bruno menyusul Taisei Marukawa yang lebih dulu hengkang dri Persebaya Surabaya. Gelandang asal Jepang itu memilih untuk menerima pinangan PSIS Semarang.

Selain itu, Persebaya memutuskan untuk mendepak Arsenio Valpoort. Penyerang asal Belanda itu hanya bisa membuat sebiji gol dari 11 pertandingan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Malah Minta Maaf

Bruno Moreira mengaku senang mendapat kesempatan membela Persebaya Surabaya. Namun, dia juga meminta maaf karena belum bisa mewujudkan target menjadi juara.

Bruno berharap suatu saat nanti bisa kembali membela klub kebanggaan Bonek itu.

"Saya senang sekali mendapatkan kesempatan membela Persebaya. Saya mohon maaf belum bisa membantu memberikan trofi," jelas Bruno.

"Saya sangat berterimakasih kepada seluruh anggota tim karena membantu saya mengembangkan permainan saya," tutur Bruno.

3 dari 5 halaman

Momen bersama Persebaya

Bruno Moreira juga menyampaikan salam perpisahan melalui akun instagram pribadinya, @brunomoreira99. Dia berterima kasih kepada Bonek dan Bonita atas dukungan selama ini.

Bruno juga mengenang saat awal-awal bergabung dengan Persebaya. Dia sempat kesulitan karena masalah cedera.

Akan tetapi, dukungan dari suporter dan elemen tim membuat dia bisa melewati itu semuanya dengan baik. Sehingga bisa berkembang seperti saat ini. Berikut ini adalah salam perpisahan Bruno.

Sumber: Persebaya Surabaya

Disadur dari: Bola.net (Mustopa El Abdy/Asad Arifin Sabtu 2/4/2022)

4 dari 5 halaman

Unggahan Bruno Moreira

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Bruno Moreira 🇧🇷 (@brunomoreira99)

5 dari 5 halaman

Klasemen Akhir Persebaya di BRI Liga 1

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer