Bola.com, Denpasar - Bek tengah Bali United, Leonard Tupamahu, bisa diibaratkan dengan wine atau anggur. Semakin berumur, rasanya justrunya semakin nikmat. Ya usia Leo sudah tidak muda lagi. Tahun ini dia sudah menginjak usia 38 tahun.
Alih-alih hengkang dari Bali United karena faktor usia, mantan pemain Persija Jakarta ini justru masih dipertahankan oleh manajemen tim berjulukan Serdadu Tridatu. Leo akhirnya diumumkan secara resmi sebagai pemain keempat yang dipertahankan.
Baca Juga
BRI Liga 1: Nyaris Cetak Gol Lagi, Kapten Tim PSM Ini Frustrasi Redam Heroisme 10 Pemain Persik
3 Alasan Persija Bakal Menang Mudah atas Madura United di BRI Liga 1: Macan Kemayoran Lagi On Fire!
BRI Liga 1: Danilo Alves Langsung Setop Puasa Gol 9 Laga buat PSS setelah Dapat Kabar Istrinya Hamil Anak Kedua
Advertisement
Durasi kontrak memang tidak disebutkan. Namun, kemungkinan besar Leo akan berseragam Serdadu Tridatu untuk satu tahun ke depan. Banyak pertimbangan yang Leo lakukan sehingga akhirnya memilih tetap bertahan di Bali United.
Satu di antaranya adalah suasana dalam tim dan manajemen yang dianggap sebagai keluarga di dalam maupun di luar lapangan.
"Pertimbangan saya untuk tetap memutuskan bertahan bersama Bali United karena pelatih, rekan pemain, dan manajemen sudah seperti keluarga dalam perjalanan karier saya selama ini. Akhirnya saya memutuskan kembali berseragam Bali United," ucapnya dalam keterangan resmi Kamis (14/4/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pemain Penting dalam Keberhasilan Bali United
Leonard Tupamahu memang menjadi pemain senior yang memberikan kontribusi nyata untuk keberhasilan Bali United bisa dua kali menjadi juara Liga 1.
Pemain yang menjadi saksi sejarah dari kesuksesan Bali United untuk back to back champions musim 2019 dan 2021/2022 itu berharap bisa memberikan keceriaan di dalam tim.
Hal ini penting demi menjaga suasana keakraban dalam tim sehingga bisa sukses dalam berbagai kompetisi mendatang.
"Harapannya bisa memberikan keceriaan buat keluarga Bali United, keluarga saya, dan juga suporter. Utamanya tentu menjadi pemain dan pribadi yang lebih baik lagi dari musim sebelumnya," tegas Leonard.
Advertisement
Suporter pun Jatuh Hati
Suporter Bali United pun jatuh hati dengan pemain yang sudah berkarier di dunia sepak bola profesional selama 17 tahun tersebut.
Menurut Ketua Semeton Dewata Bulldog, Ketut Subudi, yang dikonfirmasi terpisah, Leo adalah sosok pemimpin yang tepat untuk Bali United. Kebetulan Leo merupakan pemain tertua dalam skuad kali ini.
"Usianya sudah tidak muda lagi. Tapi, dia adalah sosok pemimpin dan panutan pemain lain. Dia bisa menjadi contoh yang baik, terutama bagi pemain muda di Bali United saat ini," tutupnya.
Markas Suporter
Perhelatan BRI Liga 1 2021/2022 sudah berakhir dengan menyuguhkan berbagai keseruan yang memicu adrenalin, laga-laga panas, dan kejutan-kejutan menarik. Kesuksesan perhelatan BRI Liga 1 2021/2022 tidak lepas dari kerja keras dan kerja sama banyak pihak, dan semuanya layak mendapat apresiasi.
Apresiasi khusus ditujukan kepada suporter yang turut menyukseskan kompetisi Liga 1 melalui kampanye #Dukungdarirumah. Komitmen suporter untuk disiplin mendukung tim kesayangannya meskipun dari rumah, merupakan salah satu kunci penting kesuksesan penyelenggaraan Liga 1 musim ini.
Kesuksesan Liga 1 2021/2022 tersebut menginspirasi lahirnya program Markas Suporter. Program ini merupakan inisiasi dari Kapanlagi Youniverse melalui Bola.com dan Bola.net dengan PSSI untuk menjadi wadah sekaligus rumah para suporter Tanah Air. Markas Suporter diharapkan jadi tempat untuk saling berbagi informasi dan silaturahmi antarsuporter baik melalui konten digital maupun aktivasi offline.
Program tersebut akan dibuka dengan Event Live Streaming Markas Suporter yang diadakan pada Kamis, 14 April 2022. Selain jadi event pembuka, acara itu juga akan menjadi ajang apresiasi kepada para suporter yang telah menyukseskan kompetisi Liga 1 musim 2021/2022.
Direktur Utama LIB, Akhmad Hadian Lukita, dan Head of Dept Suporter Development and Fan Engagement PSSI, Budiman Dalimunthe, akan datang langsung ke Studio KLY untuk mengikuti acara bincang santai dengan jurnalis Bola.com, dan perwakilan suporter dan klub dari Liga 1 juga akan mendapat undangan bergabung pada acara tersebut secara online. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, juga diharapkan akan bergabung dalam perbincangan santai itu secara online.
Jadi, jangan lupa menyaksikan acara Event Live Streaming Markas Suporter di Vidio pada 14 April 2022, pukul 16.00 WIB.
Advertisement