Bola.com, Jakarta - Ramai Rumakiek mangkir dari pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23. Winger Persipura Jayapura itu tidak memenuhi panggilan pelatih Shin Tae-yong.
Nama Ramai Rumakiek masuk dalam daftar 29 pemain Timnas Indonesia U-23 untuk pemusatan latihan di Korea Selatan. Namun, pemain berusia 19 tahun itu tidak kunjung bergabung di Jakarta.
Baca Juga
Hasil Liga Italia: Bang Jay Gacor 90 Menit, Venezia Sikat Cagliari dan Keluar dari Posisi Juru Kunci
VIDEO: Timnas Indonesia Gagal Total di Piala AFF 2024, Salah Shin Tae-yong?
Stadion Nasional Dipakai Konser, Timnas Singapura Terpaksa Geser ke Jalan Besar di Semifinal Piala AFF 2024: Kapasitas Hanya 6 Ribu Penonton
Advertisement
Shin Tae-yong mengatakan Ramai Rumakiek tidak merespons panggilannya ke Timnas Indonesia U-23. Dia menjatuhkan sanksi untuk pemain kelahiran Jayapura, Papua itu dengan absen di SEA Games 2021.
"Rumakiek tidak bisa bermain di SEA Games 2021," ujar Shin Tae-yong dinukil dari laman PSSI, Minggu (17/4/2022).
"Kami sudah melayangkan surat panggilan dan dia tidak merespons sama sekali. Jadi saya harus berikan sanksi kepada dia," jelasnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Latihan di Korea Selatan
Timnas Indonesia U-23 telah berangkat ke Korea Selatan pada Jumat (15/4/2022) malam WIB dan tiba di Negeri Ginseng keesokan paginya.
Begitu tiba, tim berjuluk Garuda Muda itu digeber Shin Tae-yong di Haemaji Football Field, Yeongdeok-gun, Jumat (16/4/2022).
Timnas Indonesia U-23 berkekuatan 25 pemain dalam training centre di Korea Selatan. Shin Tae-yong juga menyertakan lima nama dari timnas U-19.
Kelimanya adalah Ronaldo Kwateh, Marselino Ferdinan, Kakang Rudianto, Cahya Supriadi, dan Muhammad Ferarri.
"Perjalanan jauh dari Incheon ke Yeongdok sekitar empat jam. Jadi latihan kali ini fokus ke pemulihan baru nanti latihan sebenarnya," imbuh Shin Tae-yong.
Advertisement