Bola.com, Hanoi - Pelatih Timnas Malaysia, Brad Maloney, tak menganggap spesial duel perebutan medali perunggu SEA Games 2021 melawan Timnas Indonesia U-23, Minggu (22/5/2022).
Timnas Indonesia U-23 dan Malaysia gagal melaju ke final SEA Games 2021. Skuad Garuda Muda dan Harimau Muda kalah dengan skor identik yakni 0-1 pada perpanjangan waktu di semifinal.
Baca Juga
Advertisement
"Tidak ada perbedaan antara laga nanti dengan ketika melawan Vietnam. Pada semifinal, saya tidak melihat para pemain sangat termotivasi. Sekarang, mereka sudah siap untuk bermain," kata Brad Maloney.
Meski tak spesial, Brad Maloney menyebut pertandingan perebutan medali perunggu SEA Games 2021 penting buat kedua tim. Pelatih asal Australia itu menegaskan, timnya dalam kondisi siap tempur lawan Timnas Indonesia U-23.
"Kami akan lebih siap dan tidak sabar menjalani pertandingan. Ini adalah pertandingan yang sangat berarti bagi kedua tim," ucap Brad Maloney.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kondisi Bugar
Pelatih Brad Maloney tak menampik timnya sempat mengalami kelelahan karena bermain 120 menit pada laga semifinal SEA Games 2021. Namun, Brad memastikan pemainnya sudah dalam kondisi bugar untuk laga melawan Timnas Indonesia U-23.
"Para pemain telah melalui pemulihan yang baik. Kami baru menghadapi pertandingan yang berat melawan Vietnam, yang menghabiskan kekuatan fisik," ucap Brad Maloney.
"Kami sudah fokus pemulihan dan semuanya kembali ke level kebugaran terbaik," ujar Brad Maloney.
Advertisement
Bakal Ngotot
Malaysia diprediksi akan tampil ngotot menghadapi Timnas Indonesia U-23. Ini menjadi perebutan medali perunggu SEA Games pertama setelah 2013.
Ketika itu, Malaysia kalah 1-2 dari Singapura. Adapun Malaysia terakhir kali mampu meraih medali perunggu SEA Games pada 2005.
Sementara itu, bagi Timnas Indonesia U-23 terakhir kali meraih medali perunggu pada 2017. Saat itu, Timnas U-23 asuhan Luis Milla menang 3-1 atas Myanmar.
Jadwal Pertandingan
Malaysia Vs Timnas Indonesia U-23
Perebutan medali perunggu SEA Games 2021
Minggu, 22 Mei 2022
Kick-off: 16.00 WIB
Advertisement