Sukses


Persib Akhirnya Latihan Lagi di GBLA, Robert Alberts: Lega!

Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts merasa lega timnya bisa melakukan latihan rutin di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung sekaligus akan menjadi homebase di kompetisi Liga 1 2022/2023 yang akan bergulir Juli 2022.

Selama ini, tim berjulukan Maung Bandung hanya berlatih di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani dan Mini Soccer Republic, Pasteur, Kota Bandung untuk mengasah taktik dan strategi sebagai persiapan menuju Liga 1 musim ini.

"Kini kami juga akhirnya bisa berlatih lagi di GBLA setelah mendapat persetujuan dan ini akan menjadi home base kami. Tapi tentunya ini tidak bisa terlalu sering digunakan dan itu hal yang terpenting," kata Robert usai memimpin latihan di Stadion GBLA, Selasa (24/5/2022).

Terlebih, stadion berkapasitas 38 ribu itu lanjut Robert akan menjadi homebase Persib Bandung pada musim ini, sehingga harus pintar dalam memakainya agar dalam kondisi optimal ketika digunakan pada pertandingan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Persiapan

Sebelumnya, Persib Bandung berlatih di lapangan Sidolig.

"Yang pasti kami sangat senang, kini progresnya kami mempunyai lapangan yang bagus juga di Sidolig, kami bisa berlatih di sana dan berterima kasih atas dukungan tersebut," tutur Robert.

"Sidolig sangat bagus dan kami sangat senang dengan itu. Jadi kami bisa memilih antara Sidolig dan GBLA. Tentu itu menjadi kemajuan yang bagus untuk tim perihal lapangan latihan," tambah pelatih asal Belanda ini.

3 dari 5 halaman

Latihan Tertutup

Walau demikian, Robert memastikan setiap latihan di GBLA akan dilakukan tertutup seperti halnya di Soccer Republic, Pasteur, sementara saat latihan di Stadion Persib selalu terbuka bagi bobotoh.

"Di Pasteur latihan tertutup karena itu adalah lapangan yang pribadi. Sedangkan untuk Sidolig (Stadion Persib) terbuka, jadi saat kami berlatih di Sidolig suporter boleh berada di sana dan orang-orang ingin menyaksikan kami berlatih, itu bagus karena ada interaksi yang bagus antara suporter dengan pemain," ucap Robert.

4 dari 5 halaman

Suporter Kembali

Kehadiran suporter dalam sesi latihan diakui Robert bagus, sebab bagi pemain penting untuk berlatih dihadapan suporter secara langsung. Terlebih cukup lama tidak merasakan atmosfer bermain sepak bola dihadapan suporter.

"Tapi saat latihan di GBLA harus tertutup karena kami juga butuh privasi dan mematangkan sejumlah aspek untuk pertandingan. Dan itu adalah rahasia," ucap pelatih berusia 67 tahun ini mengakhiri.

5 dari 5 halaman

Jejak Persib Musim Lalu

Video Populer

Foto Populer