Sukses


BRI Liga 1: Gerard Artigas Belum Tentu Jadi Penyerang Utama Persis, Harus Lebih Baik dari Samsul Arif

Bola.com, Solo - Persis Solo resmi memperkenalkan Gerard Artigas sebagai penyerang asing anyar untuk musim kompetisi 2022/2023. Artigas diboyong dari klub Andorra, IC d'Escaldes.

Artigas adalah pemain asing pertama yang diperkenalkan Persis Solo pada musim ini. Penyerang berusia 27 tahun itu tentu diharapkan bisa menjadi andalan baru di lini depan Persis.

Meski demikian pelatih Persis Solo, Jacksen F. Tiago, tidak mau menjamin Artigas bakal langsung mendapatkan tempat utama di skuadnya. Ia harus menunjukkan kerja keras dalam sesi latihan.

Selain itu, Jacksen merasa Artigas harus bisa mengalahkan Samsul Arif. Meski sudah uzur, Samsul masih menunjukkan ketajaman yang bagus.

"Pelatih tidak menentukan apapun, yang menentukan kerja keras mereka. Artigas punya saingan berat yaitu Samsul (Arif), " kata pelatih Persis Solo itu, Minggu (5/6/2022).

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Ciptakan Atmosfer Persaingan Sehat

Jacksen menegaskan, ia tidak memandang paspor pemain ketika memilih susunan pemain utama. Ia hanya memilih berdasarkan kualitas dan kesiapan dari si pemain tersebut.

Menurut Jacksen, itu penting demi menciptakan atmosfer persaingan yang sehat di dalam skuad Persis Solo. Tentu yang ujungnya menghasilkan prestasi bagi klub kebanggaan Pasoepati dan Surakartans itu.

"Yang terbaik itu yang bertanding. Dalam memainkan pemain, kita kan tidak melihat paspor mereka, tapi yang terbaik yang dimainkan," tegas Jacksen.

 

3 dari 5 halaman

Statistik Artigas

Gerard Artigas bermain di liga kasta tertinggi Andorra pada musim 2021/2022. Lulusan akademi pemain muda Barcelona itu memperkuat klub bernama IC d'Escaldes.

Penampilannya pada musim lalu cukup apik. Pemilik tinggi badan 180 cm itu bisa tampil 32 kali dengan catatan 15 gol dan 4 assist.

 

4 dari 5 halaman

Statistik Samsul Arif

 

Sementara itu, pesaing terkuat Artigas di lini serang Persis Solo, Samsul Arif, juga tampil tidak kalah mengesankan. Pada musim lalu, Samsul memperkuat Persebaya Surabaya.

Samsul yang sudah berusia 37 tahun masih mampu mencetak 11 gol untuk Bajul Ijo. Selama memperkuat Persis, Samsul sudah tampil dua kali dalam laga uji coba.

Hebatnya, dalam dua laga uji coba itu Samsul sudah mencetak tiga gol. Dua gol ia cetak saat Persis menghadapi Persebaya.

 

5 dari 5 halaman

Pemain Asing Lain Segera Menyusul

Masih ada tiga pemain asing lagi yang bakal direkrut Persis Solo dalam waktu dekat. Jacksen berharap pemain asing baru itu bisa bergabung sebelum gelaran Piala Presiden 2022.

"Semoga semuanya datang sebelum Piala Presiden dimulai," harap Jacksen.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer