Sukses


Timnas Indonesia U-19 Akhiri Toulon Cup 2022 di Peringkat ke-10, Berikut Hasil Lengkapnya

Bola.com, Paris - Perjuangan Timnas Indonesia U-19 di Toulon Cup 2022 telah tuntas. Tim Garuda Nusantara mengakhiri turnamen di peringkat ke-10.

Dalam partai perebutan posisi ke-10, Timnas Indonesia U-19 kalah 3-4 melalui adu penalti dari Aljazair setelah bermain imbang 1-1 di Stade Fournier, Prancis, Rabu (8/6/2022).

Timnas Indonesia U-19 unggul lebih dulu melalui Ahmad Rusadi pada menit ke-87, sebelum Aljazair menyamakan kedudukan lewat Yanis Guermouche menit ke-90+3.

"Aljazair berhasil mengunci posisi ke-9 turnamen dan Timnas Indonesia U-19 berada di posisi ke-10," tulis akun Twitter Toulon Cup 2022, @TournoiMRevello.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

1 Kemenangan dan 3 Kekalahan

Timnas Indonesia U-19 total meraih satu kemenangan dan tiga kekalahan di Toulon Cup 2022.

Timnas Indonesia U-19 kalah dari Venezuela 0-1, menang atas Ghana 1-0, takluk dari Meksiko 0-2, dan dibekuk Aljazair 3-4.

Selama bertanding di Toulon Cup 2022, Timnas Indonesia U-19 dipimpin oleh asisten Shin Tae-yong, Dzenan Radoncic dan pelatih timnas U-16, Bima Sakti.

Toulon Cup 2022 menjadi kejuaraan pemanasan bagi Timnas Indonesia U-19. Tim Garuda Nusantara yang kelak akan berganti nama menjadi Timnas U-20 itu bakal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

3 dari 5 halaman

Hasil Timnas Indonesia U-19 di Toulon Cup 2022

30 Mei 2022

Timnas Indonesia U-19 0-1 Venezuela

2 Juni 2022

Ghana 0-1 Timnas Indonesia U-19

5 Juni 2022

Meksiko 2-0 Timnas Indonesia U-19

8 Juni 2022

Aljazair 1-1 (3-4) Timnas Indonesia U-19

4 dari 5 halaman

Hasil Aljazair Vs Timnas Indonesia U-19

5 dari 5 halaman

Foto-foto Aljazair Vs Timnas Indonesia U-19

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer