Sukses


Man of the Match Bhayangkara FC Vs Persebaya di Piala Presiden 2022: Anderson Salles Gagalkan Balas Dendam Persebaya

Bola.com, Bandung - Bhayangkara FC dan Persebaya Surabaya mengawali Piala Presiden 2022 dengan hasil imbang. Pertandingan Grup C Piala Presiden 2022 itu berakhir imbang 1-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung, Senin (13/6/2022) malam.

Persebaya Surabaya berhasil unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Ahmad Nufiandani setelah memanfaatkan umpan Brylian Aldama pada menit ke-64. Tapi, Bhayangkara FC mampu membalasnya lewat gol Anderson Salles pada mas injury time babak kedua.

Dari catatan statistik, Ahmad Nufiandani tampil sebagai pemain yang memiliki catatan statistik apik. Dia membukukan tiga umpan kunci dan dua tembakan dengan satu di antaranya berhasil jadi gol.

Dani sangat berpotensi menjadi bintang di pertandingan ini. Dia tampil sejak menit pertama dan membayar kepercayaan pelatih. Apalagi, trio pemain asing Sho Yamamoto, Silvio Junior, dan Higor Vidal baru masuk di paruh kedua.

Tapi, permainan yang ditampilkan oleh Anderson Salles jadi yang mampu mencuri perhatian. Bek asal Brasil ini mampu tampil solid di pertahanan Bhayangkara FC, meski sempat kebobolan sebiji gol Persebaya.

Gol Bajul Ijo itu sendiri tercipta setelah The Guardians asyik menyerang. Serangan balik cepat gagal diantisipasi pemain Bhayangkara FC, termasuk Anderson Salles yang seharusnya ada di jantung pertahanan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Penyelamat Bhayangkara FC

Menariknya, Anderson sendiri termasuk bek yang memiliki kemampuan menyerang yang baik. Dia kerap kali overlap ke depan membantu serangan. Jangan lupakan juga kemampuannya dalam tendangan bebas.

Sampai akhirnya, bek berusia 34 tahun itu tampil sebagai pahlawan yang menyelamatkan Bhayangkara FC dari kekalahan. Pertandingan sudah menyisakan beberapa detik sebelum dia mencetak gol balasan. 

Mulanya, kiper Persebaya Andhika Ramadhani mencoba menangkap bola, tapi malah berebut dengan Leo Lelis. Bola lepas di kotak penalti langsung ditembak oleh Anderson Salles yang menghasilkan gol.

3 dari 5 halaman

Pembalasan Persebaya pun Kembali Tertunda

Hasil 1-1 ini membuat kedua tim berbagi angka. Selain itu, Anderson Salles menunda misi balas dendam yang diusung oleh Persebaya.

Bhayangkara FC punya catatan apik melawan Bajul Ijo. Mereka merupakan satu-satunya tim yang berhasil dua kali mengalahkan Persebaya di Liga 1 2021/2022. 

Dari dua pertemuan terakhir kedua tim, yang semuanya terjadi di Liga 1 2021/2022, Bhayangkara FC sukses selalu meraih kemenangan, masing-masing dengan skor 1-0 dan 2-1. Kali ini, Persebaya terpaksa menunda momen menumbangkan Bhayangkara FC.

4 dari 5 halaman

Hasil Grup C Piala Presiden 2022

Venue: Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung

12 Juni 2022

  • 20.30 WIB - Persib Bandung vs Bali United 1-1

13 Juni 2022

  • 20.30 WIB - Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya 1-1

 

5 dari 5 halaman

Jadwal Grup C Piala Presiden 2022

16 Juni 2022

  • 20.30 WIB - Bali United vs Bhayangkara FC

17 Juni 2022

  • 20.30 WIB - Persebaya Surabaya vs Persib Bandung

20 Juni 2022

  • 20.30 WIB - Bali United vs Persebaya Surabaya

21 Juni 2022

  • 20.30 WIB - Bhayangkara FC vs Persib Bandung
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer