Bola.com, Johor Bahru - Klub kaya raya Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT) masih menunggu pemerintah Indonesia untuk memberikan paspor bagi Jordi Amat.
JDT telah memastikan bergabungnya Jordi Amat untuk putaran kedua Liga Super Malaysia.
Baca Juga
Bintang Timnas Malaysia, Arif Aiman, Digosipkan ke Rangers FC di Skotlandia Lalu Tonjok Pemain Lawan
Putra Mahkota Johor Big Bos JDT Puji Erick Thohir: Punya Uang, Pengetahuan, Relasi Internasional, dan Passion
Deretan Fakta Menarik Jordi Amat, Bek Senior Timnas Indonesia: Kenyang Pengalaman di Eropa dan Berdarah Biru
Advertisement
Tim berjuluk Harimau Selatan itu mendapatkan Jordi Amat secara cuma-cuma setelah kontrak sang pemain habis bersama klub Belgia, KAS Eupen pada akhir musim lalu.
JDT kemungkinan memproyeksikan Jordi Amat masuk kuota pemain asing ASEAN mengingat slot pemain Asia telah diisi oleh Shayne Lowry, bek asal Australia.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Proses Naturalisasi Jordi Amat
Sementara komposisi tiga pemain bebas Harimau Selatan sudah dikunci oleh Leandro Velazquez asal Argentina, Bergson da Silva dari Brasil, dan Fernando Forestieri yang berpaspor Italia.
"Kami masih menunggu PSSI untuk memberikan paspor Indonesia kepada Jordi Amat," ujar Bos JDT, Tunku Ismail Idris alias TMJ dalam sesi tanya jawab dengan pendukung klub yang diunggah di YouTube JDTTV, Senin (27/6/2022).
Bersama Sandy Walsh dan Shayne Pattynama, Jordi Amat tengah mengurus perpindahan paspor menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani mengungkapkan bahwa proses naturalisasi ketiganya telah tuntas di Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg).
Pengajuan ketiganya lalu diteruskan ke DPR RI untuk diminta persetujuan sebelum dikembalikan ke Kemensetneg guna diterbitkan Keputusan Presiden (Keppres).
Advertisement
Penjelasan TMJ
Sementara itu, bursa transfer putaran kedua Liga Super Malaysia yang dibuka sejak 28 Mei 2022 telah ditutup pada 24 Juni 2022.
"Saya rasa kalau mereka tidak memberikan, rugi besar mereka. Ruginya bukan ke kami," tutur TMJ.
"Itu akan menjadi keuntungan buat Indonesia karena dia punya rekam jejak lama bermain di Eropa."
"Dia pemain yang berkualitas dan akan menjadi aset untuk Timnas Indonesia dan buat kami juga," imbuh Putra Mahkota Johor itu.
Unggahan JDT
ÂÂÂView this post on Instagram
Advertisement