Sukses


Profil Klub Liga 1 2022 / 2023: Persita, Pendekar Cisadane Rasa Persipura

Bola.com, Tangerang - Persita Tangerang merombak hampir 90 persen kekuatannya menuju Liga 1 2022/2023. Kini tidak ada lagi sosok Widodo C Putro.

Nama-nama pemain yang jadi andalan musim lalu seperti Edo Febriansah, Irsyad Maulana, Alta Ballah, Ahmad Nur Hardianto plus dua pemain asing: Harrison Cardoso dan Taylon Correa tidak dipertahankan tim.

Menariknya sebagai pengganti deretan nama di atas, Persita banyak merekrut eks Persipura atau pemain asal Papua.

Nama Alfredo Vera dipercaya menjadi pelatih meski musim lalu gagal membawa Persipura keluar dari zona degradasi.

Beberapa pemain eks Persipura juga merapat. Sebut saja Nelson Alom, Israel Wamiau, Elisa Basna sampai Dominggus Fakdawer.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 7 halaman

Koneksi Argentina

Untuk memperkuat sektor pemain asing, Persita mendatangkan tiga pemain asal Argentina. Koneksi Argentina ini bakal jadi poros kekuatan Pendekar Cisadane.

Dari pos striker, ada eks Persipura, Ramiro Fergonzi. Lalu di pos gelandang, Persita punya Ezequiel Vidal.

Satu nama lainnya adalah bek Agustin Cattaneo. Ketiganya bakal bahu membahu bersama satu-satunya pemain asing yang bertahan di tim, Bae Sin-yeong.

3 dari 7 halaman

Pemain Bintang: Muhammad Toha

Berstatus kapten tim, Muhammad Toha merupakan salah satu pemain Persita yang berjasa mengantarkan tim promosi ke Liga 1 dan masih bertahan sampai sekarang.

Toha adalah pemain yang begitu dicintai fans Persita. Loyalitasnya ditunjukkan ketika ia menolak banyak pinangan yang datang menuju Liga 1 2022/2023.

Konsistensi merupakan kelebihan seorang pemain berusia 25 tahun ini. Menempati posisi bek kanan, ia sangat baik dalam bertahan maupun membantu serangan.

4 dari 7 halaman

Pelatih: Angel Alfredo Vera

Angel Alfredo Vera memang gagal mengantarkan Persipura lolos dari jeratan degradasi musim lalu.

Namun perlu diingat, ketika ia datang ke tim saat Liga 1 2021/2022 sudah berjalan lebih dari tengah musim, Angel Alfredo Vera bisa memperbaiki performa tim.

Jam terbang tinggi menangangi tim Liga Indonesia merupakan nilai plus Angel Alfredo Vera.

Apalagi di Persita begitu banyak nama-nama yang ia kenal ketika menangani Persipura musim lalu.

5 dari 7 halaman

Prediksi untuk BRI Liga 1 2022/2023

Persita memulai Piala Presiden 2022 yang lalu dengan catatan buruk. Pendekar Cisadane disikat 1-6 oleh PSIS.

Namun sejak itu, progres signifikan diperlihatkan Toha dan kawan-kawan. Mereka bahkan bisa mengalahkan Dewa United dan Persis Solo.

Hasil di atas menunjukkan, Persita berpotensi jadi kuda hitam di Liga 1 2022/2023. Jika konsisten sampai akhir musim, Pendekar Cisadane setidaknya bisa melampaui raihan musim lalu.

6 dari 7 halaman

Data Tim

  • Nama Klub: Persita Tangerang
  • Berdiri: 9 September 1953
  • Prestasi: Juara Liga 2 2000, Runner-up Liga Indonesia (sekarang Liga 1) 2002, 2011/2012
  • Posisi Musim Lalu: Ke-12
  • Prediksi Musim Ini: Papan Tengah
7 dari 7 halaman

Skuad

Kiper: Rizky Darmawan, Dhika Bhayangkara, Dede Sulaiman, M. Darmawan.

Bek: Israel Wamiau, M. Rifqi, Yohanes Kandaimu, Mario Jardel, Dominggus Fakdawer, Duta Atapelwa, Charisma Fathoni, Arif Seiawan, M. Toha, Abu Rizal Maulana, Irvan Febrianto.

Gelandang: Bae Sin-young (Korea Selatan), Adittia Gigis, Rifky Dwi Septiawan, Nelson Alom, Fahreza Sudin, Paulo Sitanggang, Dadang Apridianto, Ezequiel Vidal (Argentina), Elisa Basna, Flavio Cameron, Imam Zakiri, Jack Brown.

Striker: Heri Susanto, Ghozali Siregar, Wildan Ramadhani, Sirvi Arvani, M. Iqbal, Ramiro Fergonzi (Argentina), Oktovianus Oscar Karisago.

Video Populer

Foto Populer