Sukses


BRI Liga 1: Tahu Kelemahan Bhayangkara FC, Gelandang Muda Persib Siap Dijadikan Starter

Bola.com, Bandung - Gelandang muda anyar Persib Bandung, Robi Darwis kemungkinan diturunkan Robert Alberts dalam laga perdana BRI Liga 1 2022/2023 lawan Bhayangkara FC, Minggu (24/7/2022) malam di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.

Robi Darwis kerap menjadi pilihan utama dalam setiap latihan, uji coba, dan gim internal yang selama ini dilakukan tim pelatih Persib Bandung sebagai persiapan lawan Bhayangkara FC.

Pemain bernomor punggung 6 di Persib itu menyatakan siap jika tim pelatih memberinya kesempatan bermain. Bahkan ia mengaku tidak akan melewatkan kesempatan itu.

"Kalau saya dikasih kesempatan akan lebih berani menghadapi gelandang Bhayangkara FC. Tapi tetap mengantisipasi pelanggaran di dekat kotak penalti," tegas Robi Darwis di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Kamis (21/72022).

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Tahu Kelemahan Bhayangkara FC

Pemain jebolan Diklat Persib ini, juga mengaku sudah tahu dengan kekuatan tim berjulukan The Guardian tersebut. Itu dilihatnya saat tampil di turnamen Piala Presiden 2022.

"Saya sudah melihat kelemahan dan kelebihan Bhayangkara saat di Piala Presiden kemarin, jadi sudah diantisipasi," imbuh Robi Darwis.

Jika dipercaya Robert Alberts, Robi berharap bisa memberikan kontribusi positif bagi Maung Bandung dan meraih poin penuh di laga perdana Liga 1 nanti.

"Alhamdulillah secara pribadi saya sudah sangat siap, saya akan lebih kerja keras lagi dalam latihan karena masih ada waktu beberapa hari jelang pertandingan," ucap Robi menambahkan.

 

3 dari 5 halaman

Teja Paku Alam Comeback?

Sementara itu, Kiper utama Persib Bandung, Teja Paku Alam kemungkinan besar sudah bisa kembali beraksi memperkuat Maung Bandung di Liga 1 2022/2023 pada bulan depan.

Hal itu diyakini pelatih kiper Persib asal Brasil, Luizinho Passos kepada awak media usai sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Kamis (21/7/2022).

"Saya rasa di bulan depan (Juni 2022) Teja Paku Alam kemungkinan sudah bisa bermain lagi, apalagi dia sudah kembali berlatih bersama kami," jelas Luizinho Passos.

 

4 dari 5 halaman

Siapkan Tiga Kiper

Dengan absennya Teja Paku Alam, maka Persib tinggal menyisakan tiga kiper yakni I Made Wirawan, Fitrul Dwi rustapa, dan Reky Rahayu yang dipersiapkan untuk menghadapi laga perdana lawan Bhayangkara FC, Minggu (24/7/2022) malam pukul 20.45 WIB di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.

"Saya hanya memiliki tiga kiper yang siap tampil untuk saat ini. Ketiga kiper ini menunjukan performa yang bagus dalam latihan dan saya rasa tidak ada masalah di lini penjaga gawang karena ada tiga kiper ini," tutur Passos.

"Saya harap mereka bisa memperlihatkan yang terbaik di pertandingan nanti. Apalagi laga pertama cukup penting," tambah pelatih kiper Persib yang berpenampilan plontos ini.

 

5 dari 5 halaman

Kuipers dan Da Silva Pulih, Ciro On Track

Kabar lainnya, proses pemulihan cedera penyerang andalannya, Ciro Alves berangsur membaik.

"Kami juga mendapat kabar positif bahwa proses pemulihan Ciro ada di jalur yang tepat. Kami memprediksi proses pemulihannya selama satu bulan hingga enam pekan dan berjalan di jalur yang tepat dan itu positif," ujar Robert Rene Alberts, pelatih Persib.

Bukan hanya itu saja, Robert juga memastikan Nick Kuipers dan David Da Silva sudah pulih dari cedera. Kedua pemain tersebut mulai membaur bersama pemain lain dalam sesi latihan.

"Ya mereka sudah melewati tes kemarin, kami melakukan tes khusus dan mereka kemarin sudah bisa mengikuti latihan. Mereka sudah dinyatakan bersih dari cedera," kata eks pelatih PSM Makassar ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer