Sukses


Update Bursa Transfer BRI Liga 1: PSS Sleman Gaet Nurdiansyah dari Borneo FC

Bola.com, Sleman - PSS Sleman resmi menambah amunisi di sektor pertahanan jelang bergulirnya BRI Liga 1 2022/2023. Elang Jawa mendatangkan Nurdiansyah, Sabtu (23/7/2022).

Bek asal Jombang, Jawa Timur itu didatangkan dari Borneo FC Samarinda setelah mencapai kesepakatan dengan gelandang serang PSS, Hambali Tolib resmi bergabung ke Borneo.

Hal itu dikonfirmasi oleh manajer PSS Sleman, Dewanto Rahadmoyo. Ia merasa pertukaran pemain ini sesuai dengan kebutuhan kedua klub.

"Kami telah mencapai kesepakatan dengan Borneo FC untuk mendatangkan Nurdiansyah dan kami resmi melepas Hambali Tolib ke Borneo. Kesepakatan ini tercapai karena kebutuhan tim masing-masing," ujar manajer tim PSS, Dewanto Rahadmoyo.

"PSS mengucapkan banyak terima kasih kepada Hambali atas dedikasi dan perjuangannya telah membela Super Elang Jawa dengan sepenuh hati. PSS akan selalu menjadi rumah baginya dan pintu kami akan selalu terbuka untuknya," sambungnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Dikontrak Semusim

Dewa menyebutkan Nurdiansyah akan dikontrak selama satu tahun dan nantinya akan mengisi pos bek kiri serta bek tengah laskar sembada. Ia berharap Nurdiansyah bisa memberikan kontribusi maksimal di Sleman.

"Nurdiansyah nantinya akan kami kontrak hingga kompetisi Liga 1 selesai. Semoga ia bisa memberikan yang terbaik untuk PSS dan bisa mengisi kekurangan yang ada disini," tuturnya.

3 dari 6 halaman

Ucapkan Terima Kasih untuk Borneo FC

Dewa juga menghaturkan rasa terima kasih kepada manajemen Borneo FC atas terealisasinya kesepakatan ini.

"Saya mewakili PSS mengucapkan terima kasih kepada manajemen Borneo FC atas tercapainya kesepakatan ini. Semoga kedua pemain bisa menampilkan kemampuan terbaiknya baik itu di PSS maupun Borneo," ungkapnya.

4 dari 6 halaman

Tukar Guling

Tak lupa, Dewanto kemudian mengucapkan terima kasih kepada Hambali Tolib. Ia berharap pemain 22 tahun itu bisa lebih berkembang di Borneo FC. Situasi tukar guling terjadi lantaran Hambali Tholib bergabung ke Borneo FC.

"Kami juga menitip Hambali kesana. Ia adalah bagian dari keluarga kami dan selamanya akan menjadi keluarga. Semoga dengan kesepakatan ini ia bisa lebih berkembang dan bisa mencapai kesuksesan di Borneo," tutupnya.

5 dari 6 halaman

Stok Winger Melimpah

Dilepasnya Hambali Tolib ke Borneo FC memang beralasan. Selama ini Hambali kerap dipasang di posisi winger atau gelandang serang.

PSS Sleman memang punya stok winger yang melimpah di musim ini. Ada Miftahul Hamdi, Todd Rivaldo Ferre, Irkham Mila, Rifky Suryawan. Bahkan beberapa pemain  lain seperti Riki Dwi juga bisa dipasang di posisi itu.

Kedatangan Nurdiansyah juga cukup beralasan. Terutama untuk mengisi pos bek tengah PSS yang diisi dua pemain gaek dalam diri Purwaka Yudhi dan Dedy Gusmawan.

6 dari 6 halaman

Yuk Lihat Jejak PSS Sleman

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer