Bola.com, Jakarta - Baru juga bergabung, Barnabas Sobor sudah harus meninggalkan Persija Jakarta. Bek berusia 19 tahun itu dipinjamkan ke PSPS Riau.
Persija Jakarta mengumumkan kepergian Barnabas Sobor pada Selasa (26/7/2022). Bekas pemain Timnas Indonesia U-19 itu akan bermain di Liga 2 musim ini bersama PSPS.
Baca Juga
Pelatih Persija Sedih Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Berharap Dony Tri dan Muhammad Ferarri Ikut Away ke Malut United
BRI Liga 1: Terkena Infeksi Makanan, Biang Kekalahan PSS Sleman di Kandang Persija Jakarta
Hasil BRI Liga 1: Sempat Tertinggal, Persija Comeback Berkat Hattrick Gustavo Almeida
Advertisement
Tim berjuluk Macan Kemayoran itu berharap Barnabas Sobor mendapatkan jam terbang yang banyak dan membantu PSPS promosi musim depan.
Barnabas Sobor baru merapat ke Persija Jakarta dari tim Liga 3, Persewangi Banyuwangi pada musim ini. Pemain asal Papua itu masih susah bersaing di tim utama Macan Kemayoran.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Komentar Thomas Doll
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengungkapkan penyebab pihaknya meminjamkan Barnabas Sobor ke PSPS.
"Dia pemain yang sangat muda dan datang dari Liga 3. Dia pemain yang fantastis dan setiap latihan dia selalu mempunyai motivasi yang tinggi," ujar Thomas Doll.
"Namun, penting bagi dia untuk mendapatkan waktu bermain. Kondisi tim sekarang sudah memiliki pemain belakang yang banyak," tutur Thomas Doll.
Advertisement
Jaminan Jam Terbang
Thomas Doll mencari tim yang bisa menggaransi menit bermain untuk Barnabas Sobor dan PSPS dapat menjamin itu.
"Itulah mengapa kami memutuskan untuk meminjamkan Barnabas Sobor ke klub yang memungkinkan dia untuk bermain," ucap Thomas Doll.
Bisa Dipanggil Pulang
Thomas Doll membuka kemungkinan memanggil pulang Barnabas Sobor ke Persija, namun untuk sementara memantaunya lebih dulu di PSPS.
"Saya akan melihat bagaimana perkembangannya di PSPS. Tentu saja kesempatan bermain bersama Persija selalu terbuka untuknya," imbuh Thomas Doll.
Advertisement
Sempat Main di Piala Presiden 2022
Barnabas Sobor sempat bermain untuk Persija di Piala Presiden 2022. Dia sempat beraksi di babak penyisihan sebelum Macan Kemayoran tersingkir lebih awal.
"Selamat pagi abang-abang dan teman-teman semuanya. Saya izin berangkat ke Riau untuk bergabung dengan PSPS selama semusim," imbuh Barnabas Sobor.