Bola.com, Bandung - Kegagalan Persib Bandung dalam laga kandang perdana BRI Liga 1 2022/2023 kontra Madura United, Sabtu (30/7/2022) di Stadion GBLA, Kota Bandung membuatĀ bobotoh menyuarakan "Rene Out" di media sosial.
Terlebih, saat bertandang ke markas Bhayangkara FC pun, tim berjulukan Maung Bandung ini, juga harus berbagi poin dengan tuan rumah. Kegagalan dua laga itu membuat Persib berada di posisi ke 16 klasemen sementara Liga 1 musim ini.
Baca Juga
Advertisement
Tak heran hastag "Rene Out" semakin ramai disuarakan para bobotoh Persib Bandung. Bahkan tidak sedikit yang meminta langsung kepada Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono menyuarakan tuntutan itu.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tetap Santuy
Robert Alberts menanggapi santai dengan adanyaĀ tuntutanĀ itu.
"Soal itu, sejak pertama saya datang ke Persib sudah ada. Banyak komentar tidak pantas seperti bunuh Robert, bunuh Dedi, bunuh Bayu," cetus Robert Alberts usai memimpin sesi latihan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bangung, Selasa (2/8/2022).
"Untuk itu, tidak perlu dipikirkan dan kami fokus untuk pertandingan dan kami tidak memperhatikan internet, maaf. Itu bukan bagian dari permainan kami," lanjut Robert Alberts.
Advertisement
Fokus
Pelatih Persib asal Belanda ini menyebutkan tetap fokus untuk mempersiapkan pasukannya dilaga selanjutnya lawan Borneo FC, Minggu (7/8/2022).
Bahkan di internal tim dan menajamen, Persib tetap memiliki target dimana setelah putaran pertama Liga 1 musim ini, harus masuk ke posisi empat besar.
"Itu target kami. Jika kami tidak mencapat posisi empat besar tentunya manajemen akan memantau saya dan memperhatikan kondisinya bersama-sama. Tetapi kalau baru dua pertandingan, itu terlalu dini," ungkap eks pelatih PSM Makassar dan Arema Indonesia ini.
Kebobolan 5 Gol
Seperti diketahui, dalam dua laga yang sudah dilalui di BRI Liga 1 musim ini, tim berjulukan Maung Bandung ini sudah kebobolan 5 gol, yakni saat tandang lawan Bhayangkara FC (2-2) dan laga kandang lawan Madura United (1-3).
Advertisement