Sukses


KLY Sport Gelar Bola Sunday League di Sabnani Park, Berikut Peserta dan Jadwal Pertandingannya

Bola.com, Tangerang Selatan - KapanLagi Youniverse (KLY) Sport bekerja sama dengan Sabnani Park akan menggelar turnamen bertitel Bola Sunday League pada 7 Agustus-9 September 2022 di Sabnani Park, Tangerang Selatan.

Turnamen Bola Sunday League berawal dari trofeo mingguan yang bertajuk Sunday League gagasan Sabnani Park yang diputar setiap hari Minggu.

KLY Sport turut mendukung turnamen mingguan ini dan berkolaborasi dengan Sabnani Park serta mengubah nama turnamen sesuai dengan dua brand KLY Sport, yaitu Bola.com dan Bola.net.

Perkembangan komunitas sepak bola memang terus mengalami kemajuan sejak beberapa tahun terakhir. Situasinya berkaca dari maraknya klub-klub amatir yang bertanding satu sama lain.

KLY Sunday League akan diikuti oleh 12 peserta yang dibagi ke tiga grup dan menggunakan format round-robin.

"Bola Sunday League musim pertama akan diikuti oleh 12 klub. Nantinya, akan memakai format setengah turnamen. Dimulai dari babak penyisihan berlanjut ke perempat final, semifinal, dan final," ujar perwakilan Sabnani Park, Kemal Sabnani.

Adapun, 12 klub yang menjadi peserta dari Bola Sunday League adalah New Generation FC, Kawanan FC, Bhara FC, Srimulat FC, IGMS Selection, Ozone FC, D'Olip FC, GGFC, Monday FC, Koala FC, Vilmut FC, dan Bina Karya FC.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pembagian Grup Bola Sunday League

Grup A: New Generation FC, Kawanan FC, Bhara FC, Srimulat FC

Grup B: IGMS Selection, Ozone FC, D'Olip FC, GGFC

Grup C: Monday FC, Koala FC, Vilmut FC, Bina Karya FC

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan Bola Sunday League

Grup A, 7 Agustus 2022

  • 12.00-12.40 WIB: New Generation FC Vs Kawanan FC
  • 12.40-13.20 WIB: Bhara FC Vs Srimulat FC
  • 13.20-14.00 WIB: Kawanan FC Vs Bhara FC
  • 14.00-14.40 WIB: Srimulat FC Vs New Generation FC
  • 14.40-15.20 WIB: New Generation FC Vs Bhara FC
  • 15.20-16.00 WIB: Srimulat FC Vs Kawanan FC

Grup B, 14 Agustus 2022

  • 12.00-12.40 WIB: IGMS Selection Vs Ozone FC
  • 12.40-13.20 WIB: D'Olip Vs GGFC
  • 13.20-14.00 WIB: Ozone FC Vs D'Olip
  • 14.00-14.40 WIB: GGFC Vs IGMS Selection
  • 14.40-15.20 WIB: IGMS Selection Vs D'Olip
  • 15.20-16.00 WIB: GGFC Vs Ozone FC

Grup C, 21 Agustus 2022

  • 12.00-12.40 WIB: Monday FC Vs Koala FC
  • 12.40-13.20 WIB: Vilmut FC Vs Bina Karya FC
  • 13.20-14.00 WIB: Koala FC Vs Vilmut FC
  • 14.00-14.40 WIB: Bina Karya FC Vs Monday FC
  • 14.40-15.20 WIB: Monday FC Vs Vilmut FC
  • 15.20-16.00 WIB: Bina Karya FC Vs Koala FC

Perempat Final, 28 Agustus 2022

Semifinal dan Final, 4 September 2022

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer