Bola.com, Jakarta - BRI Liga 1 2022/2023 masih berjalan tiga pekan. Namun hasil buruk yang diraih beberapa klub membuat posisi pelatih mulai rawan.
Robert Rene Alberts paling tidak nyaman menduduki kursi pelatih di Persib Bandung. Maklum, tim bertabur bintang yang dijagokan menjadi juara BRI Liga 1 2022/2023 masih terpuruk di zona degradasi.
Baca Juga
Advertisement
Tuntutan mundur kepada Roberts sangat wajar. Karena dari tiga laga perdana BRI Liga 1, Maung Bandung masih mendulang satu angka. Paling menyakitkan, mereka dipermalukan Madura United 1-3 di kandang dan dipermak Borneo FC 4-1 di Samarinda.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Eduardo Almeida dan Jacksen F Tiago Bernasib Sama
Nasib serupa dialami Eduardo Almeida. Arema FC yang telah belanja pemain kelas Timnas Indonesia juga tampil kurang meyakinkan. Meski Singo Edan lebih baik dari Persib dari hasil sekali menang atas PSIS, namun skor imbang dengan PSS memantik reaksi Aremania.
Pelatih kawakan sekaliber Jacksen Tiago pun tak nyaman berada di Persis. Arsitek asal Brasil sarat prestasi di Indonesia ini malah lebih siap. Dari tiga bertanding, Laskar Sambernyawa sama sekali belum mendapatkan poin.
Advertisement
Javier Roca Relatif Aman
Nasib Javier Roca tampaknya masih relatif lebih aman dari para koleganya di atas. Meski Persik masih mengoleksi satu angka dari hasil seri dengan Bhayangkara FC 1-1, tapi Javier Roca dapat jaminan secara tersirat dari Arthur Irawan.
Secara organisatoris dan teknis, posisi Arthur Irawan adalah pemain Persik. Namun dari status kepemilikan, Arthur merupakan pemilik saham mayoritas Persik lewat PT Astra Asia Global.
"Kami masih percaya dengan coach Javier Roca. Kami yakin dengan metode dan cara melatihnya bisa membawa Persik akan lebih baik musim ini," ucap Arthur Irawan usai Persik dikalahkan Madura United 0-1 pada pekan ketiga lalu.
Jadwal BRI Liga 1 2022/2023 Pekan Keempat
- PSS Sleman vs PS. Barito Putera Jumat 12-Agustus 15:30
- Persib Bandung vs PSIS Semarang Sabtu 13-Agustus 16:00
- Persik Kediri vs Borneo FC Samarinda Sabtu 13-Agustus 18:15
- Bali United FC vs Arema FC Sabtu 13-Agustus 20:30
- Dewa United FC vs Bhayangkara FC Minggu 14-Agustus 15:15
- Persebaya Surabaya vs Madura United FC Minggu 14-Agustus 16:00
- Persis Solo vs Persita Tangerang Minggu 14-Agustus 18:15
- Persikabo 1973 vs Persija Jakarta Minggu 14-Agustus 20:30
- RANS Nusantara FC vs PSM Makassar Senin 15-Agustus 18:15
Advertisement