Bola.com, Sleman - Selain pertemuan antara Timnas Indonesia U-16 versus Myanmar, ada satu laga semifinal lain di Piala AFF U-16 2022 yang layak dinantikan. Laga tersebut mempertemukan Thailand dan Vietnam.
Laga ini akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Rabu (10/8/2022) sore WIB, atau sebelum laga antara Timnas Indonesia U-16 melawan Myanmar.
Advertisement
Thailand melaju ke semifinal Piala AFF U-16 2022 sebagai juara Grup B. Mereka mengumpulkan tujuh poin dari tiga laga di babak penyisihan setelah menang atas Brunei Darussalam dan Timor Leste. Kemudian bermain imbang saat melawan Laos.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Vietnam Siap
Pelatih Vietnam, Nguyen Quoc Tuan menyebut kondisi timnya sangat bagus untuk menyambut laga semifinal. Vietnam sudah sangat siap untuk menghadapi Thailand.
"Pemain kami kondisinya sangat bagus kami sudah siap di semifinal," katanya.
Advertisement
Adu Penalti Tak Masalah
Di babak semifinal Piala AFF U-16 2022, tidak ada aturan perpanjangan waktu. Laga akan langsung dilanjutkan dengan adu tendangan penalti jika ada tim yang bermain imbang dalam waktu 90 menit.
Nguyen Quoc Tuan pun sudah siap dengan situasi tersebut. Selain itu, ia juga menyatakan Vietnam siap mengakhiri laga tanpa perlu harus melakukan adu tendangan penalti.
"Pertandingan bisa selesai dalam 90 menit bisa lewat adu Penalti, Kami siap untuk dua kondisi itu," jelasnya.
Vietnam sebenarnya nyaris tidak lolos ke semifinal setelah kekalahan 1-2 dari Timnas Indonesia U-16 di laga terakhir Grup A. Namun, Vietnam "terselamatkan" oleh hasil imbang yang dialami Malaysia saat menghadapi Australia.
Fisik dan Mental Siap
Pipob Onmo selaku pelatih Thailand pun menyatakan kesiapan tim asuhannya dalam menyambut laga semifinal. Secara fisik dan mental Tissanu Khuptanawin sudah siap berlaga di pertandingan krusial itu.
"Kami sudah baik secara mental dan fisik untuk laga semifinal," tegas sosok yang pernah bermain untuk Persisam Samarinda itu.
Thailand dan Vietnam adalah dua tim paling sukses di ajang Piala AFF U-16 2022. Mereka masing-masing punya tiga gelar di ajang itu.
Sementara itu dua kontestan semifinal Piala AFF U-16 yang lain yakni Indonesia dan Myanmar juga pernah menjadi juara. Indonesia sekali meraih gelar juara sementara Myanmar punya dua gelar.
Advertisement
Jadwal Pertandingan
Semifinal 1
- 10 Agustus 2022
- Thailand vs Vietnam
- Pukul 15.30 WIB
- Stadion Maguwoharjo
Semifinal 2
- 10 Agustus 2022
- Timnas Indonesia vs Myanmar
- Pukul 20.00 WIB
- Stadion Maguwoharjo