Sukses


Kiprah Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat: Debut di Liga Champions Asia, JDT Dibantai 0-5

Bola.com, Saitama - Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat baru saja menjalani debutnya dengan klub Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT).

Namun, penampilan perdana Jordi Amat berakhir pahit. JDT dibantai tim Jepang, Urawa Reds di Liga Champions Asia 2022.

JDT digulung Urawa Reds 0-5 dalam babak perdelapan final Liga Champions Asia di Saitama Stadium 2022, Saitama, Jumat (19/8/2022).

Jordi Amat bermain selama 71 menit dalam partai pertamanya dengan JDT. Pemain berusia 30 tahun itu diplot sebagai gelandang bertahan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Tersingkir

Gelandang bertahan bukan posisi asli dari Jordi Amat. Pesepak bola asal Spanyol itu terbiasa bermain menjadi bek tengah.

Pelatih JDT, Hector Bidoglio menggantikan Jordi Amat dengan Syahfmi Safari ketika telah tertinggal 0-3 dari Urawa Reds.

Kekalahan dari Urawa Reds membuat laju JDT terhenti. Tim berjuluk Harimau Selatan itu tersingkir dari Liga Champions Asia.

3 dari 5 halaman

Kuota Pemain Spanyol

Jordi Amat kemungkinan masih memakai paspor Spanyol ketika membela JDT. Pasalnya, naturalisasi dari mantan pemain Swansea City itu belum tuntas.

Liga Champions Asia mengatur pemain asing dengan format tiga pemain asing bebas plus satu dari Asia. Tiga legiun impor JDT yang bermain adalah Bergson, Fernando Forestieri, dan Jordi Amat.

Sementara kuota Asia diisi oleh bek asal Australia, Shane Lowry.

4 dari 5 halaman

Naturalisasi Segera Tuntas

JDT memboyong Jordi Amat pada Juni 2022 setelah kontraknya bersama klub Belgia, KAS Eupen habis pada akhir musim lalu.

JDT sebenarnya memproyeksikan Jordi Amat untuk menghuni slot pemain Asia.

Naturalisasi Jordi Amat bersama pemain asal Belanda, Sandy Walsh segera tuntas. Dokumen keduanya telah berada di DPR RI dan tinggal menunggu waktu untuk disahkan.

5 dari 5 halaman

JDT Dicukur Urawa Reds 0-5

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by JOHOR DARUL TA’ZIM FC (@officialjohor)

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer