Bola.com, Cibinong - Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, mengakui kesalahannya dalam menerapkan taktik pada laga melawan Persija Jakarta di BRI Liga 1 2022/2023. Kesalahan itu berakibat fatal dengan kekalahan 0-3 dari Persija.
Pada laga yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (20/8/2022), Rahmad Darmawan memainkan skema 5-3-2 untuk menekan Persija Jakarta. Duet Wander Luiz dan Septian Bagaskara dimainkan sebagai ujung tombak.
Baca Juga
Advertisement
Namun, penerapan skema tersebut ternyata menjadi mimpi buruk buat RANS Nusantara FC. Pada babak pertama, gawang RANS harus kebobolan tiga kali melalui gol Hanno Behrens (14') dan Abdulla Yusuf Helal (37', 40').
Pada babak kedua, Rahmad Darmawan langsung beraksi dengan mengganti strategi. Sayangnya, tak ada gol yang mampu dicetak ke gawang Persija Jakarta hingga laga usai.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Salah Taktik
Pelatih Rahmad Darmawan bertanggung jawab penuh atas kekalahan telak RANS Nusantara FC dari Persija Jakarta. Pria yang akrab disapa RD itu mengaku telat menyadari kesalahannya dalam menerapkan strategi.
"Pilihan yang salah. Kami memakai dua penyerang sejak menit pertama," ucap Rahmad Darmawan.
"Kemudian kami kalah di lini tengah dan kesulitan saat mendapat tekanan. Saya baru bisa mengubah pada babak kedua dan ini kesalahan saya," tegas RD.
Advertisement
Belum Menang Juga
Kekalahan dari Persija Jakarta membuat RANS Nusantara FC terjebak di papan bawah klasemen sementara BRI Liga 1. RANS mengumpulkan dua poin dari lima laga yang sudah dimainkan.
RANS belum mampu meraih kemenangan di BRI Liga 1. Rinciannya adalah tiga kali kalah dan dua kali imbang sejak promosi dari Liga 2 musim ini.
Pada laga selanjutnya, RANS bakal mendapatkan ujian yang tak kalah berat. RANS akan menantang Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang (24/8/2022).
Hasil Lengkap Pekan Kelima BRI Liga 1
Kamis, 18 Agustus 2022
- PSIS Semarang 2-1 Persik Kediri
- Barito Putera 1-2 Bali United
Jumat, 19 Agustus 2022
- Bhayangkara FC 0-1 Persis Solo
- Borneo FC 2-1 Persebaya Surabaya
- Madura United 1-0 Dewa United
- Persita Tangerang 5-3 Persikabo 1973
- PSS Sleman 0-1 Persib Bandung
Sabtu, 20 Agustus 2022
- PSM Makassar 1-0 Arema FC
- RANS Nusantara FC 0-3 Persija Jakarta
Advertisement