Sukses


Persebaya Hadapi Taisei Marukawa di BRI Liga 1: Tenang, Kami Punya Sho Yamamoto, Boleh Diadu!

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya untuk kali pertama bakal menghadapi mantan pemain bintangnya di pekan keenam BRI Liga 1 2022/2023. Adalah Taisei Marukawa yang bakal datang sebagai tamu melawan Bajul Ijo.

Persebaya dijadwalkan menjamu PSIS Semarang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (23/8/2022). Nama Taisei Marukawa tentu saja menjadi magnet dalam pertandingan ini.

Winger asal Jepang itu menjalani musim yang luar biasa bersama Persebaya. Taisei Marukawa mampu mencetak 17 gol dan sembilan assist dalam 32 pertandingan bersama Persebaya. Dia juga berhasil meraih titel pemain terbaik Liga 1 2021/2022.

Dia kini sudah bergabung PSIS. Kontribusinya pun cukup apik dengan membukukan tiga gol dalam lima laga. Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, tidak risau dengan kehadiran mantan pemain andalannya itu.

“Kami sudah tahu gaya mainnya Taisei seperti apa. Kalau seandainya Taisei dimainkan, seharusnya pemain-pemain sudah memahami bagaimana cara bermainnya dan karakternya seperti apa. Dia sudah lama sama kami,” ungkapnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

2 Gol

Keputusan Marukawa bergabung PSIS Semarang pada musim ini sempat melahirkan drama. Namun, Persebaya Surabaya bergerak menemukan pengganti yang sepadan sampai akhirnya merekrut Sho Yamamoto.

Sho Yamamoto telah membukukan dua gol dalam lima penampilan musim ini. Kontribusinya terbilang cukup untuk pemain yang menjalani musim debutnya di Indonesia.

“Sho sebenarnya juga tidak jelek. Beberapa kali pertandingan dia cukup maksimal. Tetapi dalam sepak bola itu kadang-kadang ada pemain yang tidak performance, saya kira masih normal,” kata Aji Santoso.

“Secara keseluruhan, bagi saya, Sho Yamamoto sudah oke. Saya kira tidak ada masalah dengan adaptasi,” imbuh pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.

3 dari 5 halaman

Beda Style

Apa yang ditampilkan Yamamoto ini seolah mulai menunjukkan bahwa dirinya pantas menggantikan Taisei Marukawa. Maklum, keduanya sama-sama dari Jepang dan mulai dibandingkan.

Sekilas, gaya permainan Yamamoto dan Marukawa memiliki banyak perbedaan meski sama-sama berposisi sebagai winger.

Marukawa merupakan tipe winger yang aktif bergerak dan mengandalkan kelincahannya dan melewati pemain lawan. Jika sudah menemukan ruang tembak, dia tidak segan akan melepas tembakan yang berbuah gol.

Sedangkan Yamamoto tidak banyak bergerak dengan bola. Upayanya di sisi sayap juga biasanya untuk membuka ruang teman-temannya. Peluang gol pun muncul dengan menerima umpan saat dia ada di kotak penalti.

Apa yang dilakukan oleh Yamamoto bersama Persebaya ini sudah berjalan baik. Sebagai pemain anyar, dia masih memerlukan adaptasi demi memenuhi target dan ekspektasi sebagai penerus Marukawa.

4 dari 5 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Persebaya Surabaya (4-3-3): Satria Tama (kiper): Arisky Wahyu, Leo Lelis, Rizky Ridho, Alta Ballah (belakang); Muhammad Hidayat, Alwi Slamat, Marselino Ferdinan (tengah); Ahmad Nufiandani, Silvio Junior, Sho Yamamoto (depan)

Pelatih: Aji Santoso

PSIS Semarang (4-3-3): Wahyu Tri Nugroho (kiper); Syiha Buddin, Alie Sesay, Wahyu Prasetyo, Frendi Saputra (belakang); Alfeandra Dewangga, Delfin Rumbino, Jonathan Cantillana (tengah); Wawan Febrianto, Andreas Ado, Taisei Marukawa (depan)

Pelatih: Sergio Alexandre

Persentase Menang:

  • Persebaya Surabaya 50 - 50 PSIS Semarang
5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer