Sukses


Piala Indonesia 2022 / 2023 Batal Digelar, Ini Penyebabnya

Bola.com, Bandung - Teka-teki terkait nasib turnamen Piala Indonesia 2022/2023 akhirnya terjawab. PSSI memastikan Piala Indonesia batal digelar tahun ini.

Kepastian tersebut disampaikan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat pembukaan Liga 2 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (28/8/2022).

Iriawan mengatakan ada dua faktor yang menjadi penyebab Piala Indonesia batal bergulir, yakni masalah waktu dan kesulitan mendapat sponsor.

"Kelihatannya kemungkinan besar enggak. Karena waktu, padatnya jadwal. Yang terpenting sponsor, sponsor mungkin situasi setelah COVID-19," ujar Iriawan kepada wartawan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Terkendala Jadwal

PSSI memang kesulitan menentukan jadwal untuk menggelar Piala Indonesia. Sebab, kompetisi Liga 1 dan Liga 2 baru saja bergulir.

Awalnya, Piala Indonesia 2022 bakal diikuti sebanyak 64 klub terdiri dari 18 klub Liga 1, 28 klub Liga 2 dan 18 klub Liga 3. Pertandingan menggunakan sistem gugur.

3 dari 5 halaman

Tahun Depan

Juara turnamen itu akan mewakili Indonesia di ajang Piala AFC 2023, sekaligus mendampingi Persib yang telah lolos lebih dulu usai menjadi runner up di BRI Liga 1 2021/2022.

"Mungkin tahun depan Insya Allah. Kemungkinan besar fix enggak (tahun ini)," ucap Iriawan.

4 dari 5 halaman

PSM Juara Edisi Terakhir

Piala Indonesia terakhir digelar pada 2018/2019. PSM Makassar dinobatkan menjadi juara Piala Indonesia setelah di partai final mengalahkan Persija Jakarta dengan agregat 2-1.

PSM pun memastikan satu tiket menuju Piala AFC 2022. Langkah Juku Eja di Piala AFC terhenti setelah di partai final zona ASEAN kalah dari Kuala Lumpur FC dengan skor akhir 2-5.

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Persaingan di Musim Ini

Video Populer

Foto Populer