Bola.com, Banjarbaru - Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama semringah timnya merebut tiga poin di kandang Barito Putera dalam BRI Liga 1 2022/2023.
Persija Jakarta mampu membekap Barito Putera 1-0 di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Minggu (11/9/2022) malam WIB.
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026
Advertisement
Michael Krmencik menjadi pahlawan kemenangan tim berjulukan Macan Kemayoran itu berkat gol semata wayangnya pada menit ke-69.
Kemenangan di markas Barito Putera sekaligus menjadi yang pertama buat Persija Jakarta sejak delapan tahun belakangan atau terakhir pada 2014.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Impas
Hansamu Yama pernah menjadi bagian dari Barito Putera ketika mengalahkan Persija Jakarta 2-1 pada Liga 1 2018.
"Alhamdulillah, akhirnya bisa menang di kandang Barito Putera setelah sejarah yang cukup lama tidak menang di sini," ujar Hansamu Yama.
"Saat saya di Barito Putera, saya mengalahkan Persija, sekarang sebaliknya. Jadi impas," tutur kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 itu.
Advertisement
Kerja Keras Pemain dan Dukungan The Jakmania
Hansamu Yama mengatakan bahwa hasil positif Macan Kemayoran berangkat dari kerja keras rekan setimnya dan dukungan tiada henti suporter The Jakmania.
Sejumlah The Jakmania tetap menemani Persija di Banjarbaru meski harus menempuh jarak yang jauh dari ibu kota.
"Kerja yang bagus dari rekan-rekan setim, juga terbantu dukungan dari The Jakmania," imbuh Hansamu Yama.
5 Kemenangan Beruntun
Kemenangan atas Barito Putera juga membuat Persija mencetak lima kemenangan beruntun di BRI Liga 1.
Sebelumnya, Macan Kemayoran mengalahkan RANS Nusantara FC 3-0, Persita Tangerang 1-0, Arema FC 1-0, dan Bhayangkara FC 2-1.
"Tidak mudah mengalahkan Barito di kandangnya, mereka main bagus juga. Tapi kami selalu antisipasi segalanya dari semua lini dan kami berhasil memenangi pertandingan. Alhamdulillah," terang Hansamu Yama.
Advertisement