Bola.com, Surabaya - Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi Vietnam pada laga terakhir penyisihan Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/9/2022) malam WIB. Laga ini diprediksi bakal berlangsung seru.
Timnas Indonesia U-20 dan Vietnam sama-sama masih berpeluang untuk lolos langsung ke Piala Asia U-20 2023. Kedua tim kompak meraih enam poin hasil dua kali menang, mencetak sembilan gol, dan baru kebobolan sekali.
Baca Juga
Advertisement
Pada laga terakhir, masing-masing tidak menurunkan skuad terbaiknya. Namun, Timnas U-20 dan Vietnam tetap mampu meraih kemenangan atas lawan-lawannya.
Laga bertajuk hidup mati itu akan menjadi pertaruhan bagi kedua tim. Para pelatih diyakini akan menurunkan skuad terbaik demi meraih kemenangan yang akan mengantarkan mereka meraih tiket Piala Asia U-20 2023.
Lantas, siapa saja pemain Timnas Indonesia U-20 yang bakal menjadi kunci untuk mengalahkan Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023? Berikut ini tiga di antaranya yang menjadi pilihan dari Bola.com.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Muhammad Ferarri
Tak bisa dimungkiri kehadiran Muhammad Ferarri menjadi tembok kukuh di lini belakang Timnas Indonesia U-20. Selain itu, Muhammad Ferarri merupakan tipikal pemain yang mampu memimpin dan berkoordinasi dengan baik bersama rekannya.
Pada laga sebelumnya, Muhammad Ferarri tak dimainkan oleh Shin Tae-yong. Besar kemungkinan skema itu dilakukan agar Muhammad Ferarri dalam keadaan bugar saat laga pamungkas nanti melawan Vietnam.
Kehadiran Muhammad Ferarri sangat krusial di jantung pertahanan Timnas U-20. Semoga Muhammad Ferarri bisa membantu dalam mematahkan serangan lawan sebelum memasuki area berbahaya di lini belakang.
Advertisement
Marselino Ferdinan
Marselino Ferdinan merupakan nyawa permainan Timnas Indonesia U-20. Kehadiran Marselino Ferdinan di lini tengah bisa menambah daya serangan dengan suplai umpan-umpan matang.
Marselino Ferdinan juga dibekali skill individu yang baik. Tak sekadar menyerang, Marselino Ferdinan juga andal dalam menjaga keseimbangan permainan Timnas U-20.
Marselino Ferdinan juga punya kemampuan lain dalam mengeksekusi bola menjadi gol. Pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2022, pemain Persebaya Surabaya itu sudah mencetak dua gol.
Hokky Caraka
Hokky Caraka merupakan penyerang tajam yang dimiliki Timnas Indonesia U-20. Sebagai penyerang, Hokky Caraka dibekali skill yang komplet.
Hokky Caraka bisa mencetak gol melalui tendangan kaki hingga sundulan kepala. Itu sudah dibuktikannya di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Hokky Caraka berhasil mencetak tiga gol untuk Timnas Indonesia U-20. Ketajaman Hokky akan sangat memengaruhi peluang pasukan Shin Tae-yong menuju Piala Asia U-20 2023.
Advertisement