Sukses


Shin Tae-yong Akui Ramadhan Sananta Masih Grogi Main untuk Timnas Indonesia

Bola.com, Cibinong - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui Ramadhan Sananta masih grogi ketika membela Tim Garuda pada laga melawan Curacao di FIFA Matchday (24/9/2022).

Pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Ramadhan Sananta dipercaya bermain untuk Timnas Indonesia pada babak kedua. Sananta masuk menggantikan Dimas Drajad pada menit ke-71.

Namun pada menit ke-86, dia kembali ditarik keluar dan digantikan oleh Muhammad Rafli. Pelatih Shin Tae-yong ternyata punya alasan khusus hanya memainkan Sananta selama 15 menit.

"Pertandingan kemarin mungkin dia agak grogi karena itu merupakan pertandingan pertama dia bersama Timnas Indonesia," kata Shin Tae-yong.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kembali Dicadangkan

Timnas Indonesia kembali akan menghadapi Curacao pada laga kedua FIFA Matchday yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (27/9/2022). Pelatih Shin Tae-yong memberi sinyal akan kembali mencadangkan Ramadhan Sananta.

"Dia sudah ada di dalam tim. Akan tetapi, mungkin untuk nanti malam akan dicadangkan," tegas Shin Tae-yong.

Dimas Drajad diyakini kembali akan dipercaya sebagai ujung tombak Timnas Indonesia. Pada laga perdana, Dimas Drajad sukses mencetak satu gol dan satu assist.

3 dari 5 halaman

Bakal Lebih Baik

Meskipun dicadangkan, Ramadhan Sananta diyakini tetap akan dipercaya bermain melawan Curacao. Pelatih Shin Tae-yong yakin Ramadhan Sananta akan terus berkembang sebagai penyerang masa depan Timnas Indonesia.

"Ke depannya dia pasti akan lebih baik lagi," ucap Shin Tae-yong.

Nama Ramadhan Sananta melejit setelah tampil mengesankan bersama PSM Makassar di BRI Liga 1 2022/2023. Pemain  berusia 19 tahun itu sukses mencetak tiga gol dari enam penampilan.

4 dari 5 halaman

Prakiraan susunan pemain

Timnas Indonesia (3-4-3): Nadeo Argawinata; Fachruddin Aryanto, Rachmat Irianto, Elkan Baggott; Yakob Sayuri, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Pratama Arhan; Saddil Ramdani, Muhammad Rafli, Witan Sulaeman

Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan)

Curacao (4-3-3): Tyrick Bodak; Dylan Timber, Justin Ogenia, Cuco Martina, Shanon Carmelia; Juninho Bacuna, Leandro Bacuna, Michael Maria; Jeremy Antonisse, Rangelo Janga, Kenji Gorre

Pelatih: Remko Bicentini (Curacao)

5 dari 5 halaman

Jadwal Timnas Indonesia Vs Curacao

FIFA Matchday

Timnas Indonesia Vs Curacao

  • Selasa, 27 September 2022
  • Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor
  • Kick-off 20.00 WIB
  • Live Indosiar
  • Live Streaming Vidio
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer