Bola.com, Bogor - Timnas Indonesia U-17 akan menjalani laga pamungkas di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Garuda Asia akan menjajal kekuatan Malaysia.
Laga ini rencananya akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat pada Minggu (9/10/2022) malam WIB mendatang. Pertandingan ini sangat menentukan bagi kedua tim.
Baca Juga
Head to Head Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Pemain Abroad Merah Putih Menang Banyak, Tetapi Rekor Pertandingan Tekor
Erick Thohir Bocorkan Ole Romeny Dapat Perkuat Timnas Indonesia pada Maret 2025, Berarti Mulai Lawan Australia dan Bahrain
Erick Thohir Jawab Isu bahwa Masa Depan Shin Tae-yong Bakal Ditentukan pada Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi
Advertisement
Timnas Indonesia U-17 saat ini memimpin klasemen sementara Grup B dengan sembilan poin. Tim asuhan Bima Sakti hanya membutuhkan satu poin saja untuk memastikan diri menjadi juara grup dan lolos ke Piala Asia U-17 tahun depan.
Di sisi lain, Malaysia masih sangat berpeluang lolos sebagai juara grup. Jika menang atas Timnas Indonesia U-17, Malaysia bisa lolos sebagai juara Grup B dengan koleksi 10 poin.
Sebelum menyaksikan panasnya laga ini, Bola.com memiliki ulasan dan prediksi susunan pemain dari Timnas Indonesia U-17. Simak ulasannya di bawah ini.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kiper
Di posisi penjaga gawang, Bima Sakti tak akan melakukan perubahan. Sosok Andrika Fathir akan tetap diandalkan.
Kiper bernomor punggung 22 ini sudah menjadi andalan sejak Piala AFF U-16 2022 lalu. Sejauh ini penampilan Andrika juga terus meningkat.
Advertisement
Belakang
Dua bek tengah Timnas Indonesia U-17 diperkirakan bakal kembali diisi oleh Iqbal Gwijangge dan Sulthan Zaky. Duet keduanya sudah teruji dan sangat padu.
Iqbal memiliki gaya lebih santai dan elegan dalam bermain. Sementara Zaky lebih tanpa kompromi dan keras terhadap lawan. Keduanya saling melengkapi satu sama lain.
Yang menarik adalah di posisi bek sayap kanan dan kiri. Rizdjar Subagja dan Habil Yafi akan kembali menempati posisi itu.
Keduanya berpotensi meledak kembali di laga ini. Seperti penampilan yang mereka sajikan sejak laga pertama Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 lalu.
Tengah
Bima Sakti diperkirakan akan kembali menggunakan formasi 4-4-2. Formasi ini menjanjikan kestabilan terutama di lini tengah.
Kafiatur Rizky dan Hanif Ramadhan diperkirakan akan menempati posisi nomor enam dan delapan. Keduanya akan bergantian ada di posisi itu.
Sementara di posisi gelandang sayap, ada sosok Riski Afrisal dan Figo Dennis yang sangat bisa diandalkan. Keduanya dibekali kecepatan dan kemampuan yang baik dalam melepaskan tembakan jarak jauh.
Advertisement
Depan
Arkhan Kaka yang sejauh ini sudah mencetak enam gol di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 jelas bakal kembali menjadi andalan. Posturnya sangat diperlukan untuk mencetak gol dan memberikan bola kepada rekannya yang lain.
Mendampingi Kaka, Bima akan kembali memilih Nabil Asyura. Dua pemain ini belakangan terlihat semakin klop di lini depan Garuda Asia.
Selain keduanya, Bima Sakti sebenarnya bisa mencoba pemain lain. Seperti misalnya Muhammad Gaoshirowi.