Sukses


Timnas Indonesia U-17 Minim Rotasi, Bima Sakti Akui Salah Perhitungan Sehingga Bikin Pemain Kelelahan

Bola.com, Cibinong - Pelatih Bima Sakti mengakui kesalahannya karena minim melakukan rotasi di skuad Timnas Indonesia U-17 pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Situasi itu disebut Bima Sakti membuat para pemain mengalami kelelahan.

Sepanjang Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Timnas Indonesia U-17 hanya melakukan maksimal empat rotasi pada starting XI. Itu pun hanya terjadi pada laga pamungkas Grup B melawan Malaysia di mana Iqbal Gwijangge terpaksa menepi karena akumulasi kartu kuning.

Adapun pada tiga laga sebelumnya Timnas Indonesia U-17 hanya melakukan tiga rotasi pada starting XI. Pemain yang selalu dimainkan Bima Sakti sebagai starter di Kualifikasi Piala Asia U-17 adalah Andrika Fathir, Sulthan Zaky, Habil Abdillah Yafi, Muhammad Kafiatur, Muhammad Riski, dan Arkhan Kaka.

"Bisa jadi karena kelelahan. Ini kesalahan saya juga," kata Bima Sakti saat menyikapi kekalahan 1-5 Timnas Indonesia U-17 dari Malaysia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Sempat Ingin Rotasi

Satu di antara sejumlah penyesalan Bima Sakti adalah tidak menurunkan pemain lapis dua pada laga perdana melawan Guam.

Bima Sakti mengakui, sempat berpikir ubah formasi Timnas Indonesia U-17 satu jam sebelum laga, namun batal karena dilema.

"Pada awal melawan Guam, kami sudah pasang formasi. Satu jam sebelum laga seharusnya ubah posisi dari 4 hingga 5 pemain, namun kami ingin aman dulu," ucap Bima Sakti.

"Pada babak kedua, 4-5 pemain kami ganti. Mungkin juga bisa faktor itu dan ini akan menjadi evaluasi kami. Pada pertandingan pertama, seharusnya pasang pemain yang ada di bangku cadangan dulu," tegas Bima Sakti.

3 dari 5 halaman

Minta Maaf

Pelatih Bima Sakti meminta maaf atas kekalalahan telak yang dialami Timnas Indonesia U-17. Bima Sakti sadar, hasil negatif ini membuat kecewa banyak pihak, termasuk penggemar sepak bola nasional.

"Saya menyampaikan mohon maaf kepada semua pecinta sepak bola Indonesia atas hasil yang tidak memuaskan ini. Kecewa, sedih, pasti," kata Bima Sakti.

"Saya bilang ke pemain agar bisa mengambil pelajaran dan pengalaman dari turnamen in untuk mereka ke depan. Karier mereka masih panjang. Ini tanggung jawab saya sebagai pelatih," tegas Bima Sakti.

4 dari 5 halaman

Ingin Bangkit

Komentar yang sama juga diungkapkan oleh Sulthan Zaky. Menurut Sulthan Zaky, Timnas Indonesia U-17 ingin segera bangkit dari keterpurukan ini.

"Mohon maaf atas hasil mengecewakan. Ini jadi pembelajaran bagi kami semua, semoga bisa bangkit ke depannya," ucap Sulthan Zaky.

"Kami harus membangun mental lebih kuat lagi. Lebih kerja keras dari kesalahan-kesalahan yang dibuat," tegas Sulthan Zaky.

5 dari 5 halaman

Daftar Tim yang Lolos ke Piala Asia U-17 2023

  1. Jepang
  2. Malaysia
  3. Qatar
  4. Arab Saudi
  5. Yaman
  6. Vietnam
  7. Australia
  8. Tajikistan
  9. Iran
  10. Uzbekistan
  11. Korea Selatan
  12. China
  13. Afghanistan
  14. India
  15. Thailand
  16. Laos
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer