Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, akhirnya buka suara terkait kegagalan Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Menurut Iriawan, pemain Tim Garuda Asia telah berusaha maksimal untuk meraih kemenangan.
Tim asuhan Bima Sakti tersebut bersua Malaysia pada laga terakhir Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Menjalani duel di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (9/10/2022) malam WIB, Timnas Indonesia U-17 butuh hasil imbang untuk meraih tiket ke putaran final.
Baca Juga
Ahmed Zaki Woles Tidak Menerima Gaji dari PSSI sebagai Manajer Timnas Indonesia U-17 dan U-20
Gelandang Tim Pelajar Indonesia Ingin Curi Hati Nova Arianto: Punya Mental Tangguh, Skill Nggak Kalah dari Timnas Indonesia U-17
Pelatih Tim Pelajar Indonesia Sodorkan 2 Pemain Berbakat Kepada Nova Arianto: Bisa Jadi Amunisi Baru Lini Tengah Timnas Indonesia U-17
Advertisement
Pasalnya, Indonesia berada di puncak Grup B dengan nilai sembilan. Di sisi lain, Tim Harimau Muda di peringkat kedua dengan koleksi tujuh poin.
Akan tetapi, Timnas U-17 justru dibuat tak berkutik. Kesulitan mengembangkan permainan, Tim Garuda Asia akhirnya menyerah 1-5 dari Timnas Malaysia U-17.
Gol tunggal Timnas Indonesia U-17 disarangkan Arkhan Kaka pada menit ke-90+3. Sementara itu, kelima gol Malaysia dicetak Zainurhakimi Zain menit ke-17, Arami Wafiy menit ke-20 dan 38', Anjasmirza Saharudin menit ke-23, dan Afiq Danish menit ke-26.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Gagal ke Putaran Final
Takluk dari Malaysia membuat Timnas Indonesia U-17 dipastikan gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023. Tim Garuda Asia yang berada di posisi kedua Grup B, terlempar dari persaingan enam runner-up terbaik yang berhak lolos.
Timnas Indonesia awalnya menempati peringkat enam klasemen runner-up terbaik. Tim asuhan Bima Sakti meraih tiga poin, dengan memiliki selisih gol -3.
Namun, Timnas Indonesia U-17 harus melorot ke peringkat ketujuh setelah negara ASEAN lainnya, Laos secara luar biasa sukses mengalahkan tuan rumah Kirgistan 2-1. Laos pun menggusur Timnas Indonesia di tabel klasemen.
Â
Advertisement
Komentar Ketua PSSI
Selepas kegagalan Timnas Indonesia U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, tak kunjung memberikan komentar atau pun memberikan semangat.
Hal berbeda terjadi ketika Arkhan Kaka dkk. merengkuh kemenangan. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu langsung memberikan komentarnya.
Setelah dinanti selama hampir 24 jam, Ketua PSSI akhirnya buka suara. Iwan Bule memuji perjuangan Timnas Indonesia U-17 sepanjang kualifikasi.
"Pemain sudah berjuang, tapi hasil berkata lain, inilah sepak bola. Namun perjalanan masih panjang, masih banyak turnamen-turnamen internasional yang akan diikuti mereka," kata Iriawan di situs resmi PSSI.
"Timnas U-17 ini bisa menjadi cikal bakal Timnas Indonesia mendatang. Kami berharap pemain memetik pelajaran di turnamen ini, cepat bangkit, dan terus bekerja keras," tambahnya.
Â
Minta Maaf
Pelatih Bima Sakti meminta maaf atas kekalalahan telak 1-5 yang dialami Timnas Indonesia U-17 dari Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Bima sadar, hasil negatif ini membuat kecewa banyak pihak, termasuk penggemar sepak bola nasional.
"Saya menyampaikan mohon maaf kepada semua pecinta sepak bola Indonesia atas hasil yang tidak memuaskan ini. Kecewa, sedih, pasti," kata Bima Sakti.
"Saya bilang ke pemain agar bisa mengambil pelajaran dan pengalaman dari turnamen in untuk mereka ke depan. Karier mereka masih panjang. Ini tanggung jawab saya sebagai pelatih," tegas Bima Sakti.
Advertisement