Sukses


Tak Ingin Fisik Menurun, Yandi Sofyan Rajin Berlatih Sendiri saat Liga Vakum

Bola.com, Bandung - Meski masih diliburkan dari aktivitas bersama tim, striker Persikabo 1973, Yandi Sofyan tidak ingin berleha-leha. Yandi terus mempertahankan fisiknya dengan berlatih rutin.

Pasca pengumuman PSSI terkait penundaan kompetisi, tim kepelatihan Persikabo 1973 langsung meliburkan sementara aktivitas tim. Para pemain pun memilih untuk pulang ke kampung halamannya tak terkecuali, Yandi Sofyan yang mudik ke Bandung.

Persikabo 1973 libur hingga 19 Oktober. Kabar terakhir, PSSI menjadwalkan kompetisi Liga 1 bergulir kembali pada 25 November.

PSSI memutuskan menghentikan kompetisi pasca terjadinya tragedi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang yang menewaskan 132 orang.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Latihan di Bandung

Musim ini, bagi Yandi Sofyan adalah tahun perdana setelah empat tahun menghilang karena penyembuhan cedera. Dari 11 laga yang telah dilakoni, Yandi Sofyan mengoleksi dua gol.

"Meski ulang ke rumah, saya tetap menjaga kebugaran dengan latihan rutin sesuai dengan arahan pelatih fisik atau nge gym. Karena, semua pemain selalu mendapatkan materi latihan setiap harinya dari tim kepelatihan," kata Yandi Sofyan, Sabtu (15/10/2022).

Setiap hari Yandi selalu bersama pemain Persikabo asal Bandung lainnya berlatih bersama pada sore hari memanfaatkan lapangan yang bertebaran di Bandung.

3 dari 4 halaman

Jaga Kebugaran

Ada tiga pemain Persikabo yang tinggal di Bandung yakni Ryan Kurnia, Aldy dan Agung Mulyadi.

"Saya dan pemain Persikabo lainnya yang ada di Bandung di selalu berlatih bersama. Kalau tidak sempat ya kami nge gym atau latihan disekitar lapangan yang ada di sekitar rumah," ungkapnya.

Yandi menyadari, kebugaran merupakan hal utama yang harus diperhatikan semua pemain saat jeda kompetisi.

4 dari 4 halaman

Harapan

Menurut Yandi, kebugaran mereka sudah sangat bagus mengingat mereka sudah menjalani 11 pertandingan.

Jadi, fisik  harus tetap dipertahankan supaya mereka tetap tangguh saat kompetisi kembali bergulir.

"Jadi, nanti saat kompetisi kembali berjalan, kami tidak banyak ketinggalan dari segi fisik. Maka sekarang harus benar-benar dijaga, termasuk pola makan. Semoga saja semuanya segera tuntas, agar kompetisi segera berjalan kembali, Aamiin," Yandi Sofyan mengakhiri pembicaraan.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer