Sukses


Elkan Baggott Cetak Gol Lagi, Gillingham FC Terhindar dari Kekalahan

Bola.com, Kent - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott, kembali mencetak gol untuk Gillingham FC pada laga pekan ke-16 Football League Two 2022/2023, Sabtu (22/10/2022). Kali ini, gol Elkan Baggott kembali menghindari timnya dari kekalahan.

Dalam laga yang digelar di Priestfield Stadium, Elkan Baggott kembali dipercaya bermain sebagai starter Gillingham FC saat menjamu Barrow FC . Manajer Neil Harris menjadikannya sebagai bek tengah untuk mendukung skema 4-2-3-1.

Gillingham FC lebih dulu kebobolan pada menit ke-35 melalui aksi Josh Kay. Kebobolan gol membuat Gillingham FC bereaksi.

Beruntung pada babak kedua, gol penyeimbang hadir melalui aksi Elkan Baggott pada menit ke-74. Hingga laga usai tak ada gol tambahan dalam laga tersebut.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kembali Jadi Pahlawan

Ini menjadi edisi kedua Elkan Baggott menjadi pahlawan dari Gillingham FC. Pada laga sebelumnya, Elkan Baggott juga mencetak gol penyeimbang yang membantu timnya terhindar dari kekalahan.

Ketika itu, Gillingham FC menghadapi Stevenage (15/10/2022) dan harus kebobolan lebih dulu pada menit ke-28 melalui aksi Danny Rose. Namun, Elkan Baggott pada akhir babak pertama Elkan Baggott mampu mencetak gol penyeimbang.

Dengan demikian, Elkan Baggott sejauh ini sudah mencetak dua gol untuk Gillingham FC di Football League Two. Menarik untuk menyaksikan kelanjutan karier Elkan Baggott dalam masa pinjamannya itu.

3 dari 5 halaman

Poin Penting

Raihan hasil imbang 1-1 melawan Stevenage sangat krusial buat Barrow FC. Namun, Elkan Baggott dkk harus turun peringkat di tabel klasemen.

Gillingham turun ke posisi 19 dengan koleksi 13 poin. Namun, mereka hanya unggul empat poin dari klub yang ada di dasar klasemen.

Gillingham FC harus segera bangkit untuk bisa meraih kemenangan pada laga selanjutnya. Pekan depan, Gillingham akan menantang Leyton Orient di Brisbane Road (26/10/2022).

4 dari 5 halaman

Rapor Elkan Baggott

Gol ke gawang Barrow FC menjadi yang kedua buat Elkan Baggott di Football League Two bersama Gillingham FC. Elkan Baggott harus menanti selama 12 pertandingan yang sudah dimainkannya.

Elkan Baggott mendapatkan banyak kesempatan bermain pada masa pinjaman musim ini. Pemain Timnas Indonesia itu berhasil bermain selama 990 menit di liga.

Jumlah itu dikumpulkan Elkan dalam 11 pertandingan bermain penuh dan sekali cadangan. Menarik untuk menantikan kelanjutkan karier pemain 19 tahun itu.

5 dari 5 halaman

Unggahan Gillingham FC

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Gillingham Football Club (@gfcofficial)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer