Sukses


Lanjutan Liga 1 Tanggal 15, 25 November, atau 2 Desember 2022: Kompetisi Berjalan Penuh, Sistem Bisa Sentralisasi

Bola.com, Jakarta - PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan 18 peserta Liga 1 2022/2023 telah sepakat untuk kembali melanjutkan kompetisi musim ini dengan tiga opsi tanggal dan dua pilihan sistem.

PT LIB dan kontestan Liga 1 baru saja menggelar owner meeting untuk membahas nasib kompetisi pada Jumat (4/11/2022) di Hotel Sultan, Jakarta Pusat.

Liga 1 dapat kembali dimulai antara 18 November 2022, 25 November 2022, atau 2 Desember 2022.

Owner meeting PT LIB dengan pemilik tim Liga 1 juga bersepakat untuk tetap menggelar kompetisi secara penuh atau double round-robin.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

2 Opsi Sistem Liga 1

Namun, PT LIB tidak dapat menjamin bahwa Liga 1 dapat bergulir dengan sistem orisinal yaitu metode kandang dan tandang.

Maka, muncul kemungkinan kompetisi dilanjutkan dengan memakai sistem sentralisasi atau terpusat seperti musim lalu.

"Kesepakatan dalam rapat, format kompetisi tetap. Kompetisi tetap akan berjalan penuh," ujar Komisaris Utama PT LIB, Juni Rachman.

3 dari 5 halaman

Menunggu Izin Pemerintah

Juni Rachman menjelaskan bahwa sistem kelanjutan Liga 1 masih menunggu persetujuan dari pemerintah.

Jika pemerintah merekomendasikan Liga 1 berjalan secara terpusat, maka PT LIB akan tunduk.

"Namun, terkait sistemnya, apakah nanti kandang dan tandang atau sentralisasi seperti musim lalu, kami masih menunggu izin dari pemerintah," tutur Juni Rachman.

4 dari 5 halaman

RUPSLB PT LIB

Sebelum melanjutkan Liga 1 dalam tiga opsi tanggal itu, PT LIB akan lebih dulu melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa (LB) pada 15 November 2022.

Agenda RUPSLB PT LIB antara lain melaporkan kondisi keuangan perusahaan per Oktober 2022, nasib Liga 1, hingga perubahan komposisi komisaris dan direksi.

5 dari 5 halaman

PT LIB Lanjutkan Liga 1

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Bola.com (@bolacomid)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer