Sukses


Jadwal Lanjutan BRI Liga 1 Sangat Padat, Persik Tidak Menggelar Uji Coba

Bola.com, Kediri - Jelang diputarnya kembali BRI Liga 1 2022/2023 pada 1 Desember, pelatih Divaldo Alves mulai menggenjot latihan intensif pemain Persik Kediri.

Tapi program yang diberikan kepada Dany Saputra dkk. fokus pada kekuatan dan ketahanan fisik. Divaldo Alves punya alasan sendiri terkait program tersebut.

"Jika melihat rencana dari PT LIB, saya kira jadwal Liga 1 nanti pasti sangat padat. Tiap tim bisa main dua atau tiga hari sekali. Untuk itu, pemain Persik harus punya kekuatan dan ketahanan fisik bagus," katanya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tak Mau Ambil Risiko

Pelatih asal Portugal itu juga tak berencana mengadakan uji coba sebelum Persik Kediri melakoni Liga 1 sistem bubble di DI Yogyakarta dan Jateng nanti.

"Kami tak ada uji coba. Selain waktu persiapan mepet, saya tak mau ada pemain cedera di laga itu. Saya tak mau ambil risiko karena membutuhkan semua pemain dalam kondisi bugar saat main di Liga 1 nanti," tuturnya.

3 dari 4 halaman

Ubah Waktu Latihan

Selain itu, mantan pelatih Persebaya 1927 itu juga mengubah waktu latihan di Stadion Brawijaya Kota Kediri pada pagi hari.

"Program latihan fokus ke endurance. Saya memilih pagi agar sore hari semua pemain bisa istirahat. Saya juga memberi kesempatan, mungkin ada pemain yang ingin lihat Piala Dunia 2022," ujarnya.

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer