Bola.com, Gianyar - Saat Egy Maulana Vikri menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia di Bali, ada kabar dari Slovakia. Hal tersebut adalah pemutusan kontraknya dengan klub asal Slovakia FC Vion Zlate Moravce.
Pemutusan kontrak tersebut diumumkan di situs resmi klub pada Kamis (15/12/2022). Selain Egy Maulana Vikri, penyerang asal Yunani Giannis Niarchos juga diputus kontrak.
Baca Juga
Hasil Liga Italia: Inter Milan Ngamuk! Habisi Hellas Verona 5-0 dan Kudeta Napoli dari Puncak Klasemen
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Terus Lebarkan Sayap: Dirikan STY Sports Group dan Akademi Sepak Bola di Jakarta
Hasil Leicester City Vs Chelsea: Pelan Tapi Pasti, The Blues Dekati Liverpool dan Man City!
Advertisement
Alhasil, Egy sekarang berstatus tanpa klub. Egy sebenarnya sudah mengetahui hal tersebut. Bahkan dia sempat memberikan pernyataan resminya di situs resmi klub tersebut.
"Saya ingin berterima kasih kepada Vion, rekan tim, dan staf kepelatihan. Terimakasih untuk waktu yang diberikan klub, meskipun singkat. Saya berharap FC Vion sukses di sisa musim ini," ujarnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Fokus untuk Timnas Indonesia
Selama di FC Vion, Egy Maulana Vikri bermain sebanyak enam kali menurut data dari situs transfermarkt.com. Sebenarnya juga kontraknya bersama FC Vion baru berakhir pada 31 Mei 2023.
Lantas ke mana Egy Maulana Vikri akan berlabuh? Apakah tetap bertarung di Eropa, Asia, atau justru pulang ke Indonesia? Hanya sang agen Dusan Bogdanovic dan Egy sendiri yang tahu masa depannya seperti apa.
Ditemui Bola.com usai sesi latihan bersama Timnas Indonesia di Training Ground Bali United pada Jumat sore (16/12/2022), Egy belum mau berkomentar apapun terkait masa depannya.
"Nanti ya, ini dulu (Timnas Indonesia)," terangnya singkat.
Advertisement
Siap Berikan yang Terbaik
Egy bersama Witan Sulaeman menjadi beberapa pemain yang belakangan tiba dalam pemusatan latihan yang dipimpin langsung oleh Shin Tae-yong.
Selain itu ada sosok penyerang Bali United Ilija Spasojevic yang juga belakangan bergabung karena memang baru dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk menggantikan peran Dimas Drajad yang mengalami cedera.
Selama kurang lebih satu pekan menjalani latihan bersama skuad Garuda, Egy mengaku kondisi fisiknya baik-baik saja. Dia pun siap memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
"Kondisi fisik saya baik selama TC. Saya juga siap memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia di Piala AFF," bebernya singkat.
Banyak Evaluasi dan Perbaikan
Sementara itu saat diwawancarai terpisah, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan jika masih banyak evaluasi dan perbaikan yang harus dilakukan.
Apalagi kini hanya sepekan sebelum laga perdana grup A Piala AFF 2022 menghadapi Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Menurut Shin Tae-yong, tidak ada yang instan untuk persiapan di Piala AFF kali ini. Usai internal game di Stadion Kapten I Wayan Dipta beberapa waktu lalu, transisi dari menyerang ke bertahan dan sebaliknya yang menjadi fokus pembenahan.
"Memang sangat banyak yang harus dievaluasi dan diperbaiki. Kalau bisa, kami akan memperbaikinya dengan instan," kata Shin Tae-yong.
"Tapi tidak bisa seperti itu, memang perlu waktu untuk memperbaikinya. Jadi perlu bertahap untuk memperbaiki masalah di setiap pertandingan," tutupnya.
Advertisement