Sukses


Link Live Streaming Piala AFF 2022 di RCTI Plus: Kamboja Vs Filipina

Bola.com, Jakarta - Piala AFF 2022 akan resmi bergulir pada pekan ini. Duel Kamboja versus Filipina di Grup A menjadi partai pembuka turnamen antarnegara di Asia Tenggara tersebut.

Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Selasa (20/12/2022) sore WIB. Bertindak sebagai tuan rumah, Kamboja bertekad merengkuh kemenangan.

Tim asuhan Ryu Hirose itu pun diprediksi bakal memberikan perlawanan sengit buat Filipina. Apalagi, Timnas Kamboja juga diperkuat sejumlah pemain naturalisasi, satu di antaranya adalah Nick Taylor yang saat ini membela Orlando City.

Selain itu, mereka juga memiliki pemain Kamboja yang lahir di luar negeri, yakni Boris Kok dan Thierry Bin. Meski begitu, Timnas Filipina juga bukan tim sembarangan. Tim yang dijuluki The Azkals itu semakin disegani di Asia Tenggara sejak banyak diperkuat pemain-pemain keturunan.

Beberapa pemain keturunan yang saat ini memperkuat Filipina di Piala AFF 2022 adalah Mark Hartmann (Filipina-Inggris), Hikaru Minegishi (Filipina-Jepang), dan Stephan Schrock (Filipina-Jerman). Lantas, siapa yang bakal memenangkan duel ini?

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Daftar Pemain Kamboja:

Kiper

  • Keo Soksela (25 tahun/Visakha)
  • Vireak Dara (19 tahun/Visakha)
  • Hul Kimhuy (22 tahun/tanpa klub)

Belakang

  • Taing Bunchhai (19 tahun/Boeung Ket)
  • Choun Chanchav (23 tahun/Phnom Penh Crown)
  • Tes Sambath (22 tahun/Visakha)
  • Soeuy Visal (27 tahun/Preah Khan Reach Svay Rieng) (Captain)
  • Sareth Krya (26 tahun/Preah Khan Reach Svay Rieng)
  • Ouk Sovann (24 tahun/ Visakha)
  • Seut Baraing (23 tahun/Phnom Penh Crown)
  • Cheng Meng (24 tahun/Visakha)
  • Boris Kok (31 tahun/Phnom Penh Crown)

Tengah

  • Yeu Muslim (23 tahun/Phnom Penh Crown)
  • Thierrt Chantha Bin (31 tahun/Visakha)
  • Sos Suhana (30 tahun/Nagaworld)
  • Orn Chanpolin (24 tahun/Phnom Penh Crown)
  • In Sodavid (24 tahun/Visakha)

Depan

  • Lim Pisoth (21 tahun/Phnom Penh Crown)
  • Sieng Chanthea (20 tahun/Boeung Ket)
  • Kei Sopkheng (30 tahun/Visakha)
  • Mat Noron (24 tahun/Boeung Ket
  • Nick Taylor (24 tahun/Orlando City B)
  • Reung Bungeing (30 tahun/Visakha)
  • Sa Ty (20 tahun/Visakha)

 

3 dari 5 halaman

Daftar Pemain Filipina:

Kiper

  • Kevin Ray Mendoza (28 tahun/Kuala Lumpur City)
  • Anthony Pinthus (24 tahun/United City)
  • Julian Schwarzer (23 tahun/ADT)

Belakang

  • Simen Lyngbo (24 tahun/United City)
  • Jefferson Tabinas (20 tahun/Iwate Grulla Marioka)
  • Kamil Amirul (24 tahun/Mito Hollyhock)
  • Yrick Gallantes (21 tahun/ADT)
  • Amani Aguinaldo (27 tahun/Nakhon Rathasima)
  • Christian Rontini (23 tahun/Penang)
  • Audie Menzi (29 tahun/Kaya Iloilo)

Tengah

  • Pucholo Bugas (21 tahun/United City)
  • Hikaru Minegishi (31 tahun/United City)
  • Stephen Schrock (36 tahun/ADT)
  • Oliver Bias (21 tahun/Chiangmai United)
  • Kenshiro Daniels (27 tahun/Kaya-Iloilo)
  • Jesus Melliza (30 tahun/Kaya-Iloilo)
  • Sandro Reyes (19 tahun/tanpa klub)

Depan

  • Jarvey Gayoso (25 tahun/Kaya-Iloilo)
  • Mark Hartman (30 tahun/United City)

 

4 dari 5 halaman

Link live streaming:

Selasa, 20 Desember 2022:

Timnas Kamboja Vs Timnas Filipina

  • Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
  • Siaran langsung: RCTI dan iNews TV
  • Live streaming: RCTI+
  • Link live streaming: https://www.rctiplus.com/tv/inews
5 dari 5 halaman

Hasil Drawing Piala AFF 2022:

Video Populer

Foto Populer