Sukses


Timnas Indonesia di SUGBK pada Piala AFF: Tak Melulu Memori Manis

Bola.com, Jakarta - Perjalanan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 akan dimulai Jumat (23/12/2022) sore WIB. Tim Merah-Putih akan menjamu Timnas Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

SUGBK memang sudah lama menjadi kandang Timnas Indonesia. Stadion ini sangat bersejarah, sebab menjadi saksi perjalanan Timnas Indonesia di berbagai ajang sepak bola internasional.

Di Piala AFF, SUGBK pun memiliki sejarah tersendiri. Timnas Indonesia memang paling sering menggunakan stadion yang terletak di Jakarta Pusat ini sebagai kandang.

Meski beberapa kali sempat diselingi stadion lain. Seperti Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat pada Piala AFF 2O16.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tak Melulu Manis

Timnas Indonesia sudah 19 kali bermain di SUGBK sepanjang sejarah Piala AFF. Rekornya cukup baik sebenarnya, dengan rincian 11 kali kemenangan, tiga kali imbang dan lima kali kekalahan.

Meski hanya lima kali kalah, tetapi empat kekalahan itu dirasa sangat menyakitkan bagi Timnas Indonesia. Kekalahan pertama Tim Merah-Putih di ajang Piala AFF terjadi pada final Piala AFF 2002.

Saat itu, Bambang Pamungkas dkk kalah dalam babak adu tendangan penalti dari Thailand. Kedua tim sempat berbagi skor 2-2 selama 120 menit.

3 dari 4 halaman

Dua Kekalahan dari Singapura

Timnas Indonesia sempat dua kali kalah dari Singapura di kandang sendiri. Kekalahan pertama terjadi di final leg pertama Piala AFF 2004.

Saat itu Mahyadi Panggabedan dkk kalah 1-3 dari The Lions di SUGBK. Kemudian pada fase grup Piala AFF 2008, Timnas Indonesia kemnali kalah 0-2 dari Singapura.

Timnas Malaysia sempat mengalahkan Timnas Indonesia 2-1 di SUGBK pada leg pertama semifinal Piala AFF 2004. Meski kemudian Skuad Garuda mampu membalas 4-1 saat berlaga pada leg kedua di Bukit Jalil.

Kekalahan terakhir Timnas Indonesia di SUGBK pada Piala AFF terjadi pada semifinal leg pertama Piala AFF 2008. Saat itu Tim Merah-Putih kalah 0-1 dari Thailand.

4 dari 4 halaman

Kekalahan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Piala AFF

Final Piala AFF 2002

- Timnas Indonesia 2-2 (Pen: 2-4) Thailand

Semifinal Leg Pertama Piala AFF 2004

- Timnas Indonesia 1-2 Malaysia

Final Leg Pertama Piala AFF 2004

- Timnas Indonesia 1-3 Singapura

Fase Grup Piala AFF 2008

- Timnas Indonesia 0-2 Singapura

Final Leg Pertama Piala AFF 2008

- Timnas Indonesia 0-1 Thailand

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer